Find Us On Social Media :

Hartanya Digadang-gadang Tembus Rp 200 Miliar, Berikut Sederet Bisnis Ayu Ting Ting yang Menggurita

Sederet bisnis Ayu Ting Ting.

Berkarir sebagai seorang penyanyi, Ayu Ting Ting tak mau kehilangan kesempatan untuk membuka bisnis karaoke seperti senior-seniornya.

Ayu memiliki bisnis karaoke keluarga di beberapa wilayah di Indonesia.

Bisnis karaoke keluarga Ayu Ting Ting antara lain tersebar di Padang, Palembang, Lampung, Jakarta, dan lain-lain.

Ayu Ting Ting berperan sebagai brand ambassador untuk setiap karaoke keluarga yang mengatasnamakan dirinya.

Baru-baru ini, salah satu bisnis karaoke Ayu di Bengkulu ramai dibicarakan karena dilaporkan ke polisi.

Laporan itu dikarenakan terdapat tiga orang yang meninggal setelah mengunjungi Karaoke Keluarga Ayu Ting Ting.

Belum ada klarifikasi langsung dari Ayu Ting Ting sebagai brand ambassador, namun pemilik Karaoke Keluarga Ayu Ting Ting, Rico Hidros dan Angelica Simperler telah memberikan keterangan.

Rico dan Angelica menjelaskan ke media bahwa Ayu Ting Ting tidak ada sangkut pautnya dalam masalah itu.

4. Endorse dan Youtube

 Baca Juga: Kedekatannya dengan Boy William Jadi Sorotan, Ayu Ting Ting Bereaksi Begini Soal Pacar Beda Agama

Menjadi publik figur yang dikenal banyak orang, Ayu sepertinya tidak mau menyia-nyiakan keuntungan itu.

Lewat Instagramnya yang sampai saat ini, Selasa (12/7/2022), telah memiliki 52,2 juta pengikut, Ayu membuka endorsement.

Ia memberikan keterangan dalam profil Instagramnya yang bertuliskan: Endorsement @sacmanage CP : 087876734391

Selain endorse, Ayu juga kerap membagikan kesehariaanya lewat kanal Youtube Qisyou TV.

Kanal Youtube Qisyou TV sampai hari ini, Selasa (12/7/2022), telah memiliki 2,27 Juta subscribers.

(*)