Find Us On Social Media :

Dibaca Setelah Rukuk pada Rekaat Kedua, Ini Makna Membaca Doa Qunut Saat Sholat Subuh

Ilustrasi doa qunut subuh

GridHot.ID - Masih bingung bagaimana cara yang benar untuk membaca doa qunut?

Membaca doa qunut subuh menurut Madzhab Syafi'i hukumnya sunnah muakkad.

Seperti dilansir dari Surya.co.id, adapun doa qunut dibaca setelah gerakan rukuk, pada rakaat kedua Sholat Subuh.

Dijelaskan dalam buku Al-Adzkar: Doa dan Dzikir dalam Al-Qur'an dan Sunnah terjemahan karya Imam An-Nawawi, hukum membaca doa qunut subuh berdasarkan hadist sahih.

Dari Anas bin Malik, dia mengatakan; Rasulullah senantiasa membaca doa Qunut dalam shalat Shubuh hingga meninggalkan dunia ini.

Hadits ini diriwayatkan Al-Hakim Abu Abdullah dalam Al-Arba'in, dan dia berkata, "Hadits ini adalah shahih."

Doa Qunut merupakan salah satu amalan yang dilakukan umat muslim sebagai tambahan ibadah untuk mendekatkan diri kepada Allah.

Qunut berasal dari bahasa Arab yang bermakna di antaranya berdiri lama, diam, selalu taat, tunduk, doa dan khusyuk.

Sedangkan secara istilah kunut adalah doa yang dibaca seorang muslim dalam salat.

Dikutip dari Sripoku, bacaan Doa Qunut terbagi menjadi dua yakni Qunut Subuh dan Qunut Nazilah.

Untuk bacaan doa qunut solat subuh dapat dilafalkan saat mengerjakan shalat subuh.

 Baca Juga: Insya Allah Keinginan Diijabah, Simak Amalan Doa Sholawat Quthbul Aqthab yang Diyakini Jadi Pengantar Doa dan Mengurangi Dosa

Sementara Bacaan Doa Qunut Nazilah bisa diucapkan sebagai ikhtiar agar terhindar dari musibah.

Berdoa dapat dijadikan sebagai media untuk berkomunikasi dengan Allah SWT.

Berikut bacaan doa qunut sholat subuh dan bacaan doa qunut nazilah.

Berikut ini diuraikan mengenai makna membaca Doa Qunut dalam ceramah Ustaz Abdul Somad.

Yakni tentang maanfaat Doa Qunut, Bacaan Doa Qunut merupakan doa untuk memohon petunjuk, perlindungan, keselamatan, dan keberkahan kepada Allah Tuhan Semesta Alam.

Bacaan Doa Qunut terbagi menjadi dua yaitu doa qunut nazilah yang dibaca ketika ditimpa musibah dan doa qunut dalam shalat subuh.

Doa Qunut Subuh

Doa Qunut Subuh merupakan doa yang dilafalkan saat mengerjakan shalat subuh.

Mengutip dari Risalah Tuntunan Shalat Lengkap yang diunggah di laman resmi Kemenag Sumsel, doa Qunut Subuh dibaca pada rakaat kedua.

Saat i'tidal berdiri tegak dari ruku' setelah membaca "Rabbana Lakal Hamdu...", lalu membaca doa Qunut Subuh.

Ini bacaannya:

 Baca Juga: Dipanjatkan untuk Meminta 3 Hal Penting dalam Hidup, Simak Amalan Doa yang Bisa Dilakukan Umat Muslim di Hari Ulang Tahun

ALLAHUMMAH DIINII FIIMAN HADAIT. WA 'AAFINII FIMAN AAFAIT. WATAWALLANII FIIMAN TAWALLAIT. WABAARIKLII FIIMAA A'THAIT. WAQINII BIRAHMATIKA SYARRA MAA QADLAIT. FA INNAKA TAQDLII WALAA YUODLAA 'ALAIK. WA-INNAHU LAA YADZILLU MAN WAALAIT. WALAA YA'IZZU MAN AADAIT. TABAARAKTA RABBANAA WATA 'AALAIT. FALAKAL HAMDU 'ALAA MAA QADLAIT. ASTAGHFIRUKA WA-ATUUBU I LAIK. WASHALLALLAAHU'ALAA SAYYIDINAA MUHAMMADIN NABYYIL UMMIYYI WA-'ALAA AALIHI WASHAHBIHII WASALLAM."

Artinya:

"Ya Allah, berilah aku petunjuk seperti orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk. Berilah aku kesehatan seperti orang yang telah Engkau beri kesehatan. Berilah berkah pada segala apa yang telah Engkau berikan kepadaku. Dan peliharalah aku dari kejahatan yang Engkau pastikan. Sesungguhnya tidaklah akan hina orang-orang yang telah Engkau beri kekuasaan."

"Dan tidak akan mulia orang yang Engkau musuhi. Maha berkahlah Engkau dan Maha Luhurlah Engkau. Segala Puji bagi-Mu atas yang telah Engkau pastikan. Aku mohon ampun dan kembalilah (taubat) kepada Engkau. Semoga Allah memberi rahmat, berkah dan salam atas Nabi Muhammad beserta keluarganya."

Makna Doa Qunut

Berikut ini makna dibalik doa Qunut yang diuraikan oleh Ustaz Abdul Somad melalui kanal YouTube Ustadz Abdul Somad Official.

1. ALLAHUMMAH DIINII (NAA) FIIMAN HADAIT

Berikanlah aku (kami) hidayah sebagaimana sudah Kau berikan hidayah kepada orang-orang sebelum kami.

Orang yang ikut hidayah namanya muhtadin (hidayah).

2. WA 'AAFINII (NAA) FIMAN AAFAIT

Berikan saya (kami) kebaikan dalam semua perkara.

 Baca Juga: Tradisi Umat Muslim Tanah Air Sebelum Ramadhan, Ini Amalan Doa Arwah Khususon yang Bisa Dibaca Saat Ziarah Makam Jelang Puasa

Doa ini yang dipanjatkan untuk meminta kebaikan bukan cuma sehat.

3. WATAWALLANII (NAA) FIIMAN TAWALLAIT

Engkau berikan pertolongan kepada aku (kami), urus urusan kami, bantu kami ya Allah.

Tolong kami ya Allah, tak ada yang bisa menolong kecuali Allah (Hasbunallah wani'mal wakil, ni'mal maula wani'mannashir, wa laa hawla wala quwwataila billahi aliyil adzim).

Kalau Allah menimpakan kau musibah, kalau Allah menimpakan kau penyakit, kalau Allah menimpakan kau kehilangan, tak ada yang bisa menolong kecuali Allah.

Tapi kalau Allah mau kasih kau nikmat tak ada yang bisa menolak.

4. WABAARIKLII (LANA) FIIMAA A'THAIT

Semua yang Kau kasih ke aku (kami) berikan berkah.

5. WAQINII (NAA) BIRAHMATIKA SYARRA MAA QADLAIT

Jaga aku (kami) dari takdir yang tak baik.

Jauhkanlah aku (kami) dari takdir buruk setiap harinya.

 Baca Juga: Dianjurkan Berdoa Ketika Merasa Teraniaya, Simak 10 Amalan Doa untuk Berlindung dari Orang Zalim

Karena macam-macam takdir yang tertulis, oleh sebab itu kita minta takdir yang baik dengan cara berdoa kepada Allah.

6. FA INNAKA TAQDLII WALAA YUODLAA 'ALAIK

(doa ini hingga seterusnya dibaca sir yakni dengan suara kecil karena berupa puji-pujian)

Engkau yang memutuskan perkaraku, Engkau yang memutuskan urusanku, sedangkan Engkau tak ada satu pun yang memutuskan, karena Dia lah hakim segala hakim.

7. WA-INNAHU LAA YADZILLU MAN WAALAIT

Siapa yang dinaikkan Allah ke atas, tak ada satupun yang bisa menjatuhkannya ke bawah.

Jangan sombong, kalau kau di atas, kaya, punya jabatan dan hebat, sesungguhnya yang menaikkannya Allah.

8. WALAA YA'IZZU MAN AADAIT

Tak ada yang bisa menaikkan dan meninggikan kau, kalau Allah menjatuhkan Engkau.

9. TABAARAKTA RABBANAA WATA 'AALAIT

Engkau sajalah Yang Maha Tinggi, Agung dan Mulia.

 Baca Juga: Lengkap Ada Latinnya, Ini Doa Setelah Sholat Tahajud Serta Kapan Waktu Terbaik Melaksanakannya

10. FALAKAL HAMDU 'ALAA MAA QADLAIT

Segala puja puji hanya milik Allah

11. ASTAGHFIRUKA WA-ATUUBU I LAIK

Kami minta ampun pada Engkau banyak silap, salah dan dosa kami ya Allah.

12. WASHALLALLAAHU'ALAA SAYYIDINAA MUHAMMADIN NABYYIL UMMIYYI WA-'ALAA AALIHI WASHAHBIHII WASALLAM

Yakni pelengkap segala doa, kalau tak dibaca yang ke-12 ini doa menggantung-gantung antara langit dan bumi.

(*)