Find Us On Social Media :

Puspomal Turun Tangan hingga Temukan Barang-barang Ini, Viral TNI AL Gadungan Ngaku Berpangkat Letkol, Istri Syok Suaminya Bukan Tentara

Sosok TNI AL gadungan yang ditangkap. Istri baru tahu kebohongan besar, Senin (13/3/2023).

Baca Juga: Lari-larian dengan Tangan Terikat dan Teriak Minta Tolong, Gadis 19 Asal Malang Ini Bikin Geger Akui Disekap TNI Gadungan di Dalam Lemari, Sosok Pelaku Kini Jadi Sorotan

Ditemukan sejumlah atribut TNI di rumah pelaku.

Made melanjutkan, di daerah Rajeg, tim kemudian menuju lokasi rumah yang diduga menjadi kediaman dari terduga pelaku di wilayah Kelurahan Sukamanah, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang.

Selain itu, tim melaksanakan monitoring situasi serta berkoordinasi kepada ketua RT dan RW untuk mendatangi rumah yang diduga menjadi kediaman pelaku.

"Setelah bertemu dengan pemilik rumah, yaitu Saudari M yang merupakan istri dari MQ untuk menanyakan keberadaan dari suaminya serta menjelaskan perihal perbuatan yang telah dilakukan oleh MQ," kata Made.

Setelah dilakukan penggeledahan di dalam rumah tersebut, ditemukan beberapa atribut TNI lengkap dengan perlengkapannya seperti tanda pangkat, tanda jasa, brivet, tutup kepala, sepatu militer dan tas loreng.

Selanjutnya, tim menyampaikan kepada M agar menghubungi MQ untuk pulang dan bertemu dengan petugas dari Puspomal.

"Atas bantuan dari M, sekitar pukul 13.00 WIB, MQ menyanggupi kembali dan bertemu di kantor Koramil Rajeg,"

"Selanjutnya tim bergerak untuk menjemput dan membawa MQ dan didampingi istrinya ke Mako Puspomal Kelapa Gading untuk dilakukan pendalaman," terangnya.(*)