Find Us On Social Media :

Aksi KKB Papua Sandera Pilot Susi Air Temui Titik Terang, Kepala Operasi Damai Cartenz Sebut Telah Mendekati Markas Egianus Kogoya CS, Danrem 172/PWY: Jangan Takut...

Foto terbaru Pilot Susi Air Philip Mark Merthens yang sedang disanderaa KKB pimpinan Egianus Kogoya

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID - Kepala Operasi Damai Cartenz Kombes Faizal Ramadhani menyatakan, upaya pencarian dan penyelamatan pilot berkewarganegaraan Selandia Baru tersebut dari KKB Papua, terus dilakukan.

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunPapua, penyanderaan Pilot Susi Air Kapten Philip Mark Merthens (37), yang dilakukan kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya sudah memasuki hari ke-40 pada Minggu (19/3/2023).

Faizal meyakini, seluruh informasi dan petunjuk yang berhasil dikumpulkan sudah membuat personel keamanan semakin dekat dengan sang pilot yang disandera KKB Papua.

"Kita semakin dekat dan ada hal-hal yang meyakini bahwa kita semakin dekat dengan sasaran kita," ujar Faizal di Mimika, Sabtu (18/3/2023).

Menurut Faizal, sumber daya yang digunakan dalam operasi tersebut terus ditingkatkan, baik dari sisi personel maupun hal teknis yang bisa menunjang proses pencarian.

"Itu kita lakukan, semua kita lakukan," kata dia.

Ia pun meminta semua pihak untuk bersabar karena prioritas operasi tersebut adalah menemukan Kapten Philip dalam keadaan hidup.

Oleh karena itu, Faizal memastikan seluruh sumber daya yang digunakan selalu didorong untuk memberikan yang terbaik agar misi tersebut bisa sukses dilakukan tanpa meninggalkan masalah baru.

"Sejauh ini kita masih melakukan penyelidikan dan anggota masih bekerja keras untuk menemukan," tuturnya.

Baca Juga: Asam Lambung dan Asma Bisa Terjadi Bersamaan, Begini Penjelasan Profesor

Sebelumnya, Egianus Kogoya dan kelompoknya membakar pesawat Susi Air di Lapangan Terbang Distrik Paro, Nduga, pada 7 Februari 2023.