Find Us On Social Media :

Ganjar Pranowo Tolak Keras Kedatangan Tim Israel di Piala Dunia U20, Amanat Bung Karno Jadi Pegangan Kuat Sang Gubernur: Palestina Merdeka

Ganjar tolak kedatangan timnas Israel ke Indonesia

Ganjar Pranowo lantas menyebut, ia pegang teguh amanat Bung Karno sebagi kader PDI Perjuangan.

Ia juga menyebut, terus mengamati kekerasan yang terjadi di Palestina imbas konflik dengan Israel.

"Karenanya, penting bagi kita untuk tetap menyuarakan dukungan kita kepada perjuangan Palestina merdeka," ujarnya.

Dukung PDI-P

Ia lantas menyebut, mendukung sikap PDI Perjuangan atau PDI-P yang menolak kehadiran Tim Nasional Israel dalam laga Piala Dunia U-20 di Indonesia.

Meski menolak, Ganjar menyarankan agar pemerintah duduk bareng soal kedatangan Israel ini agar tidak ganggu Piala Dunia U-20.

“Saya berharap agar diupayakan langkah-langkah terobosan bersama, tanpa kehadiran Israel," katanya.

Ganjar menambahkan, dirinya sudah berkomunikasi dengan PSSI dan beberapa menteri terkait.

Menurutnya, penyelenggaraan Piala Dunia U-20 ini tetap bisa berjalan tanpa mengorbankan komitmen pendiri bangsa dalam mewujudkan kemerdekaan Palestina.

“Sehingga penyelenggaraan Piala Dunia U-20 bisa dilakukan tanpa mengorbankan komitmen panjang kita untuk mewujudkan Palestina merdeka, serta tetap menjaga kedamaian sosial-politik di dalam negeri Indonesia,” ujarnya.

(*)