Find Us On Social Media :

Jual Salad Buah di Pinggir Jalan Usai Pulang Kerja, Sosok Polisi Ini Viral di TikTok, Netizen Banjiri Pujian

Viral polisi kerja sambilan dagang salad buah di pinggir jalan, pulang kerja langsung jualan.

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID - Sosok polisi ini viral karena hidupnya sederhana, pulang tugas dia menggelar dagangan di trotoar, jualan salad buah. Bukti polisi bisa hidup sederhana, tak semua hedon!

Inilah sekelumit kisah viral polisi yang tak merasa turun gengsi kerja sambilan dengan gelar dagangan di pinggir jalan, pulang tugas langsung jualan.

Karena itu sosok polisi ini mendadak viral di media sosial TikTok.

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunStyle, 8 April 2023, video dirinya berjualan di pinggir jalan beredar dan mencuri perhatian warganet karena tak ada yang menyangka aslinya dia seorang polisi.

Makin cepat viral karena narasi yang dituliskan yakni 'pulang tugas langsung jualan'.

Ya, polisi tersebut memiliki pekerjaan sambilan yakni berjualan salad buah dengan harga kaki lima, bukan harga kafe atau swalayan.

Dari video yang beredar, pria tersebut tampak duduk di pinggir jalan menjajakan dagangannya.

Dia menjual salad buah dan beberapa jenis buah segar yang sudah dikemas di dalam wadah mika.

Video viral itu dibagikan oleh akun TikTok @zylla.pramudita pada 28 Maret 2023.

Baca Juga: Sholawat Nariyah Diyakini Jadi Amalan Doa Agar Terbebas dari Kesulitan, Simak Bacaannya, Lengkap dengan Artinya

Belakangan pengunggah diketahui merupakan istri polisi tersebut.

Mula-mula, dia merekam momen suaminya masih berseragam polisi tiba di rumah.

Dari suami yang tampak berseragam polisi, klip berpindah ke pinggir jalan, di mana pria itu menggelar salad buah dagangannya.

"Pulang kerja tidur (silang)"

Pulang kerja jualan (centang)," tulis akun TikTok @zylla.pramudita.

Dikutip Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunJatim, 9 April 2023, video TikTok tersebut dibanjiri beragam komentar dari warganet.

Pengunggah, Zylla, pun menanggapi beberapa warganet yang penasaran dengan lokasi polisi itu berjualan.

Dari jawaban pengunggah, diketahui polisi berjualan salad buah itu di kawasan Rembang, Pasuruan, Jawa Timur.

Kisah polisi bekerja sambilan berjualan salad buah itu tentu menuai pujian dari banyak warganet.

Baca Juga: Ahmad Dhani Cuma Bisa Sabar Selama 13 Tahun, Suami Mulan Jameela Ngaku Simpan Sakit Hati ke Once Mekel: Kesalnya Baru Sekarang

Mereka rata-rata kagum pada suami Zylla yang tak malu berjualan di pinggir jalan meski sudah menjadi abdi negara.

"Salut bang meskipun udah jadi abdi negara masih saja cari sampingan semoga rezekinya barokah bang," tulis warganet di kolom komentar.

"Rajin, nggak gengsi. Semoga rejekinya selalu dilancarkan Allah," tulis warganet lain.Selain melontarkan pujian, warganet juga mendoakan agar sang polisi mendapat rezeki berlimpah.

"Masya Allah pak polisi mantap. Semoga berlimpah rejekinya pak," tulis warganet TikTok.

Hingga artikel ini terbit, video TikTok polisi jualan salad buah itu telah mencapai 2,9 juta penonton.

(*)