Find Us On Social Media :

Mirip Tiko dan Ibu Eny, Viral Dokter Wayan Hidup Sebatang Kara di Rumah Terbengkalai Penuh Sampah, Tetap Buka Praktik dan Banyak Pasien

Kondisi rumah Dokter Wayan di Karawang, Jawa Barat yang penuh sampah

Gridhot.ID - Setelah viral kisah Tiko dan Ibu Eny yang tinggal di rumah mewah terbengkalai, kini ada kisah serupa dari sosok dokter bernama Wayan.

Kisah Dokter Wayan viral di jagat maya karena dirinya tinggal seorang diri di rumah besar yang terbengkalai penuh sampah.

Keadaan rumah Dokter Wayan itu diabadikan dalam sebuah video yang diunggah oleh TikTokers bernama Ni Luh alias li dengan akun @iiarsss pada Minggu (30/4/2023).

Dalam video disertai pula keterangan bahwa rumah Dokter Wayan berada di kawasan Karawang, Jawa Barat.

Unggahan Ni Luh kemudian viral dan menuai perhatian YouTuber Bang Brew TV.

Diketahui, YouTuber Bang Brew TV adalah pria yang pertama kali membuat viral kisah Tiko dan Ibu Eny.

YouTuber Bang Brew TV kemudian menyusuri tempat tinggal Dokter Wayan.

Adapun sejak video Ni Luh viral di TikTok, Dokter Wayan dievakuasi oleh keluarganya ke Bali.

Rumah Mewah Penuh Sampah

Dilansir dari kanal YouTube Bang Brew TV pada Selasa (2/5/2023), tempat tinggal Dokter Wayan ini begitu megah.

Di depannya terdapat banyak pohon dan tanaman lain yang tumbuh secara liar.

Baca Juga: Tak Tergiur Gaji 2 Digit, Terkuak Alasan Tiko Tolak Pekerjaan dari Jhon LBF, Anak Ibu Eny Ternyata Diam-diam Punya Passion di Bidang Ini

Selayaknya seorang dokter, tempat tinggal Dokter Wayan juga memiliki ruang praktek.

Di dalam ruangan itu terlihat banyak kardus menumpuk, ada timbangan, buku catatan, peralatan medis yang semuanya dipenuhi debu.

Lantainya pun tampak kotor dengan sampah di setiap sudutnya.

Ada rak besar yang di dalamnya tersimpan berbagai macam obat-obatan yang tampak tercampur dengan peralatan medis lainnya.

Di samping rak terdapat ranjang pasien dengan seprai merah yang sudah berdebu dan kotor.

Sementara di meja praktek terdapat gundukan kertas tulisan Dokter Wayan yang dibiarkan begitu saja.

Menurut warga setempat yang mendampingi Bang Brew menelusuri rumah Dokter Wayan, Gede mengatakan masih ada pasien yang berobat.

Menurut Gede, pendapatan sehari-hari Dokter Wayan didapatkan dari membuka praktek pengobatan.

"Masih ada, karena untuk makan Dokter Wayan itu ya dari pasien," kata Gede.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ibu Eny Ternyata Dulunya Mantan Presiden Direktur di Sebuah PT, Sosok Ini Ungkap Masa Lalu Ibu Tiko

Kesaksian Pasien

Salah seorang pasien Dokter Wayan, Warsi mengatakan bahwa dirinya sudah sering berobat ke Dokter Wayan.

Warsi sudah menjadi pasien Dokter Wayan sejak lama ketika dirinya menderita penyakit flek.

"Sering berobat, dulu aku pernah flek paru-paru muntah darah tahun 1997, rumah belum begini (terbengkalai), masih rapih," kata Warsi.

Warsi mengatakan Dokter Wayan cukup terkenal hingga memiliki banyak pasien dari berbagai daerah.

Bahkan praktek Dokter Wayan selalu penuh karena rata-rata pasien yang berobat merasa cocok.

Terakhir, Warsi membawa keponakannya untuk berobat dengan Dokter Wayan dua bulan yang lalu.

Kondisi tempat praktek Dokter Wayan yang ala kadarnya itu tak membuat Warsi 'berpaling' dari sang dokter.

"Keponakan aku maunya berobat sama Dokter Wayan. Bagus Dokter Wayan, yang berobat dari mana-mana," sambungnya.

Warsi menyebut Dokter Wayan merupakan sosok yang baik hati. Dalam segi pembayaran pun, Dokter Wayan terbilang murah.

Baca Juga: Viral Ibu Mira Eks Pramugari yang Tinggal Sebatang Kara di Rumah Wewah Penuh Sampah, Disebut Alami Gangguan Jiwa Gegara Hal Ini

Bahkan diceritakan Warsi, Dokter Wayan tak keberatan dibayar nanti alias utang dulu.

"Sama dia itu gak kontan pak, dikasih obat nanti kalau punya duit bayar, bisa ngutang," kata Warsi.

"Masya Allah baik banget berarti Pak Wayan ya," ucap Bang Brew.

Kesetiaan Warsi berobat ke Dokter Wayan ternyata menurun ke anak-anaknya.

Warsi mengaku anaknya pernah terkena penyakit kencing darah. Sekali berobat, anak Warsi langsung sembuh.

"Waktu itu disuntik bayar Rp 200 ribu obatnya ampuh, sekarang disuntik besok sembuh," tutur Warsi.

Warsi ingat betul kebaikan Dokter Wayan yang pernah dirasakannya.

Ketika menderita sakit flek, Warsi ingat Dokter Wayan memberikan obat dengan pembayaran cicilan per minggu.

"Bayarnya seminggu sekali waktu itu saya sakit Rp 60 ribu seminggu, bayarnya nyicil," kata Warsi.

"Itu Pak Wayan nagih gak?" tanya Bang Brew.

"Enggak, seikhlasnya aja. Kemarin juga bulan-bulan kemarin, keponakan saya berobat Rp 80 ribu, sembuh dia," tutur Warsi.

Baca Juga: Baim Wong Ungkap Kondisi Terkini Ibu Eny Usai Pulang ke Rumah, Sudah Bisa Lakukan Hal Ini

(*)