Gridhot.ID - Weton merupakan ilmu titen Primbon Jawa yang masih sering dipakai meski di era modern seperti sekarang ini.
Banyak orang kemudian penasara dengan hitungan weton Jawa yang sering digunakan orang-orang terdahulu untuk bisa menentukan ramalan terbaik baginya.
Dikutip Gridhot dari Gramedia Blog, weton adalah tanggal lahir dalam penanggalan Jawa.
Weton ini tak hanya bisa digunakan sebagai penanda tanggal lahir saja.
Bahkan weton disebutkan bisa dihitung menggunakan ilmu titen Primbon Jawa untuk menentukan ramalan ke depannya.
Salah satu yang masih sering dicari banyak orang adalah hitungan ramalan weton untuk menemukan jodoh yang paling baik.
Dikutip Gridhot dari Intisari Online, nilai neptu weton adalah nilai atau jumlah dari hari kelahiran dari kalender Masehi dan kalender Jawa.
Perlu diketahui, dalam kalender Masehi terdapat 7 hari yang berbeda, yaitu Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu.
Sementara dalam kalender Jawa, terdapat 5 hari pasaran yang berbeda dengan hari masehi, yakni: Legi, Pahing, Pon, Wage, dan Kliwon.
Nah, setiap hari dan hari pasaran itu memiliki nilai neptu yang berbeda-beda.
Nilainya ada pada tabel di bawah ini.
Baca Juga: 5 Tanggal Lahir Tukang Selingkuh, Khodam Genderuwo Suka Menghasut
Nah, jika melihat tabel hari, pasaran, dan neptu di atas, maka perhitungan nilai neptu weton Sabtu Pahing seperti ini:
Nilai neptu hari Sabtu + nilai neptu hari pasaran Pahing. Maka, 9 + 9 = 18.
Jadi, nilai neptu weton Sabtu Pahing adalah 18.
Dan menurut Primbon Jawa, nilai neptu 18 merupakan nilai tertinggi dari perhitungan nilai neptu yang ada.
Umumnya mereka yang memiliki nilai neptu ini dipercaya mudah mendapatkan pasangannya.
Bahkan konon pemilik weton Sabtu Pahing mampu memikat lawan jenis hanya dalam pandangan pertama saja.
Nah, siapa jodoh yang cocok untuk weton Sabtu Pahing?
Karena weton Sabtu Pahing memiliki nilai neptu 18, maka weton Jawa yang cocok dengan mereka adalah pemilik weton Jawa dengan nilai neptu 11 atau 16.
Daftar weton Jawa dengan nilai neptu 11 atau 16 di antaranya:
- weton Selasa Kliwon
- weton Rabu Pahing
- weton Rabu Wage
- weton Kamis Kliwon
- weton Jumat Legi
- weton Sabtu Pon
Tetapi ramalan ini juga menyatakan bukan berarti pemilik weton Sabtu Pahing tidak akan bahagia jika menikah dengan pemilik weton yang tidak disebutkan di atas.
(*)