“Handphone itu istri saya mau buka kapan saja bisa,” ujarnya.
Dengan begitu, Duta pun mengaku jadi saling terbuka dengan istrinya.
“Saya boleh berharap istri saya juga seperti itu ke saya. Mulainya dari saya dulu aja."
"Ya Alhamdulillah sampai hari ini, itu sedikit banyak sangat berperan bisa menjalani kehidupan ini sama istri saya,” pungkasnya.
Sikap terbuka yang ditunjukkan sang vokalis untuk istrinya itu pun menuai beragam komentar dari netizen.
Tak sedikit netizen mengaku kagum dengan sikap Duta Sheila On 7.
Miagaya Ini contoh suami berduit, punya ketenaran tapi punya sikap positif yg menghargai istrinya dan sangat sayang akan keluarga kecilnya.
Shella Mas Duta orangnya gak neko-neko, dapat istri juga sama gak neko-neko, anak-anaknya juga kalem. Wis klop 1 keluarga
Phone pantas rumah tangganya awet pisan, udah ganteng, humble, gak banyak gaya, sederhana, terkenal, suami setia lagi. MasyaAllah.
Sementara itu, dilansir GridHot dari Kompas.com, pernah kehilangan suara karena menderita TBC, Duta vokalis Sheila On 7 cerita momen bersimpuh dan menangis di kaki istrinya setelah tahu bisa bernyanyi lagi.
Duta mengaku awalnya sempat hilang rasa percaya diri, terlebih setelah gagal menyanyi live di sebuah program acara televisi.