Find Us On Social Media :

4 Weton Paling Sakti, Susah Dikalahkan dan Ditakuti Banyak Orang Lantaran Punya Ilmu Laduni Menurut Primbon Jawa

Ilustrasi weton paling sakti dan ditakuti banyak orang

Gridhot.ID - Di era yang serba modern ini, tak sedikit masyarakat khususnya Jawa yang masih percaya dengan ramalan weton.

Weton dalam primbon Jawa biasanya dijadikan rujukan untuk meramalkan beberapa hal, seperti peruntungan rezeki atau watak seseorang.

Weton dihitung dengan menggabungkan hari dalam seminggu dengan lima hari pasaran Jawa.

Hari dalam seminggu adalah Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu dan Minggu.

Sementara hari pasaran Jawa ada lima, yaitu Pahing, Wage, Kliwon, Pon dan Legi.

Menurut ramalan primbon Jawa, ada 4 weton yang dikenal paling sakti dan ditakuti banyak orang karena mereka memiliki kemampuan yang luar biasa.

Mereka menguasai ilmu Laduni yang membuatnya dapat memahami berbagai macam ilmu dengan sangatlah mudah.

Selain itu, mereka juga dikenal sebagai sosok yang baik hati, suka menolong, tidak menyimpan dendam dan taat beribadah.

Penasaran weton apa saja? Yuk langsung saja simak ulasannya di bawah ini, sebagaimana dikutip dari Sonora.id.

Rabu Pon

Orang dengan weton Rabu Pon yang memiliki neptu 14 berada di bawah naungan lakuning rembulan.

Baca Juga: 5 Weton yang Paling Ditakuti Jin Karena Energinya, Hidupnya Akan Damai dan Tentram Menurut Primbon Jawa

Artinya, mereka bisa menjadi sosok penerang atau penenang hati orang lain.

Kamis Pahing

Selanjutnya, weton Kamis Pahing dengan neptu 17. Mereka adalah sosok yang baik dan memiliki semangat yang kuat.

Mereka juga orang yang taat beribadah sehingga bisa menguasai ilmu dari Tuhan, yakni ilmu Laduni.

Jumat Pahing

Orang dengan weton Jumat Pahing yang memiliki neptu 15 berada di bawah naungan lakuning srengenge.

Mereka pandai bergaul dan suka menolong orang. Mereka juga termasuk golongan orang yang menguasai ilmu Laduni.

Sabtu Pahing

Weton yang terakhir adalah Sabtu Pahing dengan neptu 18.

Mereka dikenal cepat memaafkan dan tidak menyimpan dendam.

Pemilik weton ini juga menguasai ilmu Laduni karena karakternya yang dermawan.

Perlu diingat, ulasan ini hanyalah sebuah ramalan yang belum terbukti kebenarannya.

Anda boleh percaya, boleh juga tidak, karena semua kembali kepada pribadi masing-masing.

Baca Juga: 5 Weton Super Dermawan Menurut Primbon Jawa, Sosoknya Jago Cari Uang dan Dianugerahi Rezeki yang Besar

(*)