Find Us On Social Media :

Ditelantarkan sejak Lahir, Bocah 9 Tahun Berlutut di Depan Mobil Penikahan Sang Ayah, Ini yang Diminta

Video yang menunjukkan bocah laki-laki berusia 9 tahun berlutut di depan mobil pernikahan ayah kandungnya viral di media sosial.

Sang ayah tetap menolak memberikan akta kelahiran pada anaknya yang telah ditelantarkan itu, tanpa diketahui alasannya.

Nenek dari bocah laki-laki itu mengatakan, untuk membesarkan cucunya telah ditelantarkan ayah kandungnya sejak lahir, ia sudah menghabiskan banyak tenaga dan uang. Ia bahkan berulangkali mengalami kesulitan.

Akan tetapi, ayah dari bocah laki-laki itu tak pernah sekali pun peduli

Sekarang, saat anaknya membutuhkan akta kelahiran, sang ayah tak jua memberikannya.

Padahal sang ayah sudah berjanji akan memberikan akta kelahiran sebelum ia melangsungkan pernikahan, agar putranya bisa masuk dalam Kartu Keluarga (KK).

Namun, janji itu tak pernah ditepati.

Itu sebabnya, sang nenek meminnta cucunya untuk memohon kepada ayahnya sembari berlutut di depan mobil pernikahan.

Nenek itu hanya ingin cucunya memiliki kehidupan normal. Ia sama sakali tak ingin membuat masalah dengan mantan menantunya itu.

Warganet yang melihat video viral itu langsung menulisan opininya.

"Mengapa sang ayah menyimpan akta kelahiran putranya? Dia tidak peduli dengan bocah itu."

"Benar-benar tidak paham dengan pemikiran bapak itu. Bagaimana bisa dia menelantarkan anaknya tapi masih berani menyimpan kata kelahiran si anak? Melihat anaknya berlutut di tengah hujan, dia tidak merasa kasihan, sedikit pun?"

Baca Juga: Viral Video Cewek Berhijab Minum Alkohol Diduga Sambil Mengendarai Mobil, Ini Responsnya saat Disinggung soal Haram

"Tindakan sang ayah tidak bisa diterima, tapi fakta bahwa sang nenek membawa cucunya untuk menghentikan mobil pernikahan juga sulit dipahami. Pada akhirnya, anaklah yang paling terluka oleh tindakan orang dewasa..."

(*)