Find Us On Social Media :

Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Ibunda Jonas Rivanno Meninggal Dunia Setelah 15 Tahun Berjuang Lawan Kanker

Ibunda Jonas Rivanno Meninggal Dunia

 

GridHot.ID - Aktor Jonas Rivanno tengah berduka.

Duka Jonas Rivanno saat sang ibu meninggal dunia.

Jonas Rivanno mengatakan sebagian dirinya ikut pergi bersama sang ibu

Kabar duka datang dari bintang sinetron Jonas Rivanno.

Jonas Rivanno membagikan postingan foto bersama sang ibunda.

Dikutip dari TribunMedan, ibunda Jonas Rivanno, Leony Pattipeilohy dikabarkan meninggal dunia, pada Jumat (7/7/2023) malam.

Ibunda Jonas Rivanno, Leony Pattipeilohy meninggal dunia di Rumah Sakit (RS) ST Carolus, Salemba, Jakarta Pusat.

Jonas Rivanno mengatakan kalau ibundanya meninggal dunia karena sakit kanker buli-buli dan sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

"Mama meninggal karena kanker. Sudah dirawat intensif sejak awal tahun 2023," kata Jonas Rivanno usai pemakaman di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Sabtu (8/7/2023).

Melansir Tribunnews, Jonas menambahkan ibundanya sudah mengidap kanker sejak tahun 2008.

Selama 15 tahun Leony berjuang melawan kanker buli-buli.

 Baca Juga: Innalillahi Wa Inailaihi Rojiun, Asmirandah Kehilangan Orang Tercinta, Sang Ayah Meninggal Dunia Usai Berjuang Lawan Penyakit Kanker

"Jadi mama memang terkena kanker buli-buli dekat saluran kemih. Saya gak tau lengkapnya, silahkan tanya dokter," ucapnya.

Selama 15 tahun berjuang sembuh, diakui suami Asmirandah ini, penyakit sang ibunda menjalar ke sakit lainnya, sehingga menimbulkan komplikasi.

"Kan udah dari 2008 mama idap kanker. Jadi setelah berjuang bertahun-tahun namanya kanker sakitnya perlahan-lahan.

Ke ginjal, saluran pembuangan juga, lalu ke hati, terakhir dokter bilang udah ke paru-paru," jelasnya.

Jonas Rivanno tak mendampingi saat sang ibunda, Leony Pattipeilohy menghembuskan nafas terakhirnya di rumah sakit, karena sedang berada di luar kota.

"Aku dapat kabar jam 3 pagi. Lalu langsung ambil penerbangan pertama jam 5 pagi ke Jakarta dari Malang," ujar Jonas Rivanno.

(*)