Find Us On Social Media :

Gercep Keluar dari Ruang Kemudi Bak di Film Action, Begini Detik-detik Masinis KA Brantas Selamatkan Diri dari Kobaran Api Setelah Tabrak Truk

masinis KA Brantas menyelamatkan diri setelah kecelakaan menabrak truk trailer di palang pintu Madukoro Raya, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (18/7/2023) malam

Beruntung, nasib sopir dan kernet truk trailer berhasil selamat.

Mereka meloncat keluar dari truk sesaat sebelum kereta api menghantam kepala truk.

Saat ini, petugas kepolisian masih berupaya mengevakuasi gerbong KA Brantas 112 dan truk tersebut.

Sebagai informasi, sebagian gerbong KA Brantas 112 terlihat menggantung di Sungai Banjir Kanal Barat.

Sementara, api pada lokomotif kereta telah berhasil dipadamkan.

"Kita akan menggeser tronton dan lokomotif yang menggantung di Sungai Banjir Kanal Barat," imbuh dia.

Korban Kecelakaan

Terkait korban kecelakaan, Manajer Humas KAI Daop 4 Semarang, Ixfan Hendri Wintoko, mengungkapkan tak ada penumpang yang mengalami luka.

Tak hanya itu, asisten masinis dan masinis juga dalam kondisi selamat.

"Untuk kondisi masinis dan asisten masinis dalam kondisi selamat, serta para penumpang tidak ada yang terluka," jelas Ixfan.

Sementara itu, menurut petugas kepolisian di lokasi kejadian, Bripka Iwan, mengatakan terdapat satu penumpang yang luka karena panik hingga melompat keluar kereta.