Find Us On Social Media :

9 Neptu Weton Pemilik Takdir Kaya Raya Hidup Serba Kecukupan

Ilustrasi weton yang ditakdirkan kaya raya sampai tua menurut Primbon Jawa

Gridhot.ID - Salah satu ahli weton, Mbah Sunan membahas beberapa karakter yang ditakdir kan menjadi sosok yang kaya raya.

Menurut mbah Sunan ada sejumlah neptu weton pemilik takdir kaya raya yang hidupnya serba berkecukupan.

Dikutip dari Sonora, ini 9 neptu weton pemilik takdir kaya raya yang hidup serba kecukupan berdasarkan ilmu titen:

1. Neptu weton 14, 18, 9

Dalam hal ini 3 weton dengan jumlah Neptu 14, 18, dan 9 sangat berpotensi menjadi kaya raya terutama saat mereka bekerja keras di usianya 20-40 tahun.

Neptu untuk weton 14 ini adalah mereka yang di lahirkan pada  Pahing, Rabu Pon, Jumat Kliwon, dan Sabtu Legi.

Pada usia tersebut mereka berpotensi lebih cerdik dalam mengikuti perkembangan, dan lebih bisa beradaptasi dengan cepat.

Baca Juga: 4 Weton Terlahir dengan Karakter Tibo Lungguh Bakal Jadi Pemimpin Besar di Masa Depan

Akhirnya pada usia 30 tahun keatas weton tersebut akan dapat mencicipi perkembangannya.

Yang paling bagus kondisinya Rabu Pon, Jumat Kliwong, dan Sabtu Legi.

Untuk peruntungan Neptu 18, adalah mereka yang lahir kedunia pada Sabtu Pahing.

Mereka akan menjajaki masa kejayaan pada usia 24-25 tahun, tetapi mengalami penurunan di kisaran usia 30 ke atas. Namun pada usia menginjak 40 tahun dirinya berhasil bangkit dari keterpurukan.

Weton ini memiliki stok keberuntungan yang tak terduga-duga yang pasti cukup untuk seumur hidupnya. 

Neptu 9 yakni mereka yang lahir kedunia pada Ahad Wage dan Senin Legi.

Usia kesuksesan dan kemajuannya pada 24 hingga 25 tahun, tetapi mengalami kemunduran pada usia 30 tahun ketas dan akan mulai bangkit pada 40 tahun setelahnya.

Baca Juga: 3 Weton Titisan Khodam Macan Gunung Semeru Punya Pesona yang Buat Banyak Orang Terpana

2. Neptu weton 11, 12, 15

Neptu weton 11 adalah orang yang lahir pada kelahiran Senin Pon, Selasa Kliwon, Rabu Wage, dan Jumat Legi.

Kesuksesannya dan juga kebahagiaanya akan bagusnya adalah saat menginjak umur 24-30 tahun. 

Di usia 24-30 tahun, kondisinya akan bagus, tetapi di usia 30 tahun ke atas mulai mengalami penurunan pelan-pelan hingga usia 40 tahun ke atas. 

Neptu 12, yaitu kelahiran Ahad Pon, Senin Kliwon, Selasa Pahing, Rabu Legi, dan Kamis Wage.

Diperkirakan di usia 24 atau 25 tahun kondisinya sangat bagus, sukses hingga usia 30 tahun. Di usia 31 tahun ke atas akan mengalami penurunan drastis hingga usia 40 tahun lebih.

Neptu 15, yaitu kelahiran Rabu Kliwon, Kamis Pon, dan Jumat Pahing. Diperkirakan di kisaran usia 24 atau 25 tahun kondisinya sangat bagus hingga usia 30 tahun.

Baca Juga: 3 Weton Wanita yang Berpotensi Kawin Cerai Menurut Primbon Jawa, Ini Penyebabnya

Tetapi di usia 31 tahun ke atas akan mengalami penurunan pelan-pelan hingga usia 40 tahun ke atas.

3. Neptu weton 17, 13, 10

Neptu weton 17, yaitu kelahiran hanya ada dua Kamis Pahing dan Sabtu Kliwon.

Diperkirakan di usia 20 tahun sudah bagus kondisinya, sayangnya akan mengalami kemerosotan karena kecerobohannya pada usia di tahun 25 hingga 40 tahun.

Neptu weton 13, yaitu kelahiran Ahad Kliwon, Senin Pahing, Kamis Legi, Jumat Pon, dan Sabtu Wage.

Diperkirakan di usia 24 atau 25 tahun kondisinya sangat bagus, tetapi mengalami kemerosotan di usia 30 hingga 40 tahun ke atas.

Neptu 10, adalah kelahiran Ahad Legi, Selasa Pon, dan Jumat Wage. Kisaran usia 30 tahun ke atas, kondisinya sangat bagus, tetapi mendekati usia 40 tahun mengalami kemorosotan.

Baca Juga: 2 Weton yang Harus Jaga Kesehatannya di Awal Bulan Agustus 2023

Neptu weton 10 memiliki peruntungan weton pribadi, yaitu akan mengalami kebahagiaan hingga lanjut usia.

Realitasnya kelahiran di atas yang paling bagus adalah Selasa Pon, dibawah naungan tunggak semi.

Namun sekali lagi hal ini hanya berdasarkan ilmu titen dan tidak 100 persen benar, jadi semua masih tergantung pada usaha, tingkat keuletan dan juga kerja keras dari para pemilik weton.

(*)