Find Us On Social Media :

Seleksi CPNS dan PPPK 2023 Dimulai September, Ini 8 Jurusan S1 yang Paling Dibutuhkan Instansi Pusat

Kuota CPNS dan PPPK 2023

Selain talenta digital, pemerintah berencana untuk lebih memfokuskan pada bidang-bidang seperti kehakiman, kejaksaan, intelijen dan dosen dalam rekrutmen CPNS tahun ini.

Dengan begitu, tentunya ada beberapa jurusan S1 yang punya peluang besar pada rekrutmen CPNS 2023 ini.

Melansir dari TribunGayo.com, berikut daftar 8 jurusan S1 yang paling dibutuhkan untuk instansi pusat.

1. Jurusan Hukum

Lulusan S1 Hukum menjadi salah satu jurusan prioritas dalam rekrutmen CPNS dan PPPK 2023.

Jurusan ini telah menjadi favorit instansi pemerintah dan terbagi menjadi 2 bagian utama, yaitu Hukum Pidana dan Hukum Perdata.

2. Jurusan Desain Komunikasi Visual

Jurusan prioritas CPNS dan PPPK 2023 selanjutnya yaitu lulusan S1 Desain Komunikasi Visual.

Baca Juga: CPNS 2023 Dibuka September, 3 Jurusan S1 Ini Berpeluang Lolos Jadi ASN Kejaksaan

Jurusan ini termasuk menjanjikan di era digital dan pada rekrutmen CPNS 2023 ini karena lulusannya dinilai mampu mengoperasikan berbagai software untuk menggambar dan desain di perangkat digital, seperti Photoshop, Illustrator, Corel Draw, SketchUp, InDesign dan lain sebagainya.

3. Jurusan Sistem Informasi

Jurusan Sistem Informasi mengarah untuk menekuni dunia talenta digital dan peluangnya cukup besar pada rekrutmen CASN 2023.