Find Us On Social Media :

Kepala Rutan Bongkar Perbedaan Sikap Jessica Wongso Sebelum dan Sesudah Divonis Hukuman 20 Tahun Penjara

Jessica Wongso saat berada di penjara

Gridhot.ID - Jessica Wongso kini kembali menjadi sorotan usai sebuah film dokumenter berjudul Ice Cold besutan Netflix viral di masyarakat.

Dikutip Gridhot dari Kompas.com, film dokumenter Ice Cold menelisik tentang berbagai kejanggalan yang ada di kasus kopi sianida yang menjerat Jessica Wongso di tahun 2016 lalu.

Jessica Wongso diketahui mendapatkan hukuman penjara 20 tahun usai dinyatakan bersalah dalam membunuh Wayan Mirna Salihin.

Dalam dokumenter Ice Cold, berbagai kejanggalan diungkapkan hingga membuat masyarakat merasa kalau Jessica Wongso bisa jadi tidak bersalah dalam kasus kopi sianida itu.

Berbagai ahli mulai dari dokter forensik sampai pengacara Jessica Wongso, Otto Hasibuan kembali muncul baru-baru ini untuk mengungkapkan apa yang janggal dari kasus Kopi Sianida.

Pada tahun 2016 lalu, Jessica Wongso memang sempat percaya diri kalau dirinya tidak akan mendapatkan hukuman.

Dikutip Gridhot dari Tribun Pekanbaru, setelah divonis 20 tahun penjara atas kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso lebih sering berdiam diri di dalam kamar selnya.

Jessica Kumala Wongso tampak menjadi pendiam setelah kasus pembunuhan yang menyeret namanya itu.

"Jessica belakangan ini setelah sidang putusannya jadi lebih banyak di kamar aja," kata Ika Yusanti, Kepala Rutan Pondok Bambu saat itu, saat dihubungi, Sabtu (19/11/2016).

Petugas lapas pun tidak tahu pasti apa yang menyebabkan Jessica Kumala Wongso berubah.

"Mungkin merenung atau berdoanya sekarang di kamar. Keluar kamar kalau dibesuk sama orangtuanya aja," kata dia.

Baca Juga: Terkuak Profesi Ayah Mirna Salihin, Edi Darwaman Ngaku Bangkrut di Bisnis Senpi, Sekarang Lakukan Ini untuk Sambung Hidup