Find Us On Social Media :

5 Weton Konon Diramal Jadi Tajir di Usia 24, 48 dan 72, Siapa Saja?

Ilustrasi weton kaya raya sampai tua menurut primbon Jawa

GRIDHOT.ID – Khusus untuk pemilik 5 weton ini, mereka diramalkan akan memasuki masa kejayaan pada usia 24, 48, kemudian 72 tahun.

Siapapun yang termasuk dalam 5 weton ini, disarankan untuk memanfaatkan kesempatan sebaik mungkin, dengan berinvestasi, menabung, memaksimalkan kinerja supaya kejayaan yang Anda dapatkan tidak mudah redup.

Dikutip dari Sonora, ini 5 weton yang ditakdirkan tajir di Usia 24, 48, dan 72.

1. Kamis Legi

Weton ini berada dibawah naungan waseso segoro, lakune lintang, satria wirang dan juga sanggar waringin.

Sehingga dirinya memiliki watak keberaniannya berlebihan dan tidak suka direndahkan.

Dirinya akan mendapatkan masa kejayaan di usia 24 tahun, kemudian menurun dan naik lagi di usia 48 tahun.

Baca Juga: 3 Weton yang Dijaga Khodam Naga Emas, Hidupnya Bergelimang Harta

Kemudian menurun kembali dan berjaya kembali di usia 78 tahun.

Jika hal ini tidak dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, dan selalu memperbanyak berinvestasi serta bersedekah.

Maka dirinya akan mendapatkan kesulitan di masa tuanya.

2. Minggu Kliwon

Weton ini memiliki neptu 13, dan berada dibawah naungan waseso segoro, lakune lintang, lebu katiup angin dan juga mantri sinaroja.

Sehingga dirinya memiliki watak yang serba ingin tinggi dan serba ingin ada.

Menurut Primbon Jawa pal srigati, dirinya akan mendapatkan masa keemasan di usia 24 tahun yang berlanjut dengan masa yang sangat sulit dan berangsur-angsur mulai membaik.

Mendapatkan masa keemasan kembali di usia 48 tahun.

Baca Juga: Jurusan Kuliah Apa Saja yang Paling Cocok untuk Pemilik Weton Sabtu Pon?

Kemudian kembali terpuruk dan berangsur membaik serta kembali berjaya di usia 78 tahun.

Namun jika hal ini tidak dimanfaatkan sebaik mungkin untuk selalu berinvestasi dan banyak menabung, serta memperbanyak sedekah untuk mensucikan hartanya, maka dirinya akan mengalami kemunduran dimasa tuanya.

3. Sabtu Wage

Weton ini berada dibawah naungan waseso segoro, lakune lintang, satria wirang dan juga nuju pati.

Sehingga dirinya memiliki sikap yang sabar dan tawakal, meskipun disakiti orang lain.

Menurut Primbon Jawa pal srigati, dirinya akan mendapatkan masa keemasan di usia 24 tahun.

Sabtu Wage kembali mengalami masa keemasan umur 48 tahun.

Baca Juga: 5 Weton Wanita Pembawa Rezeki Bisa Bantu Suami Penuhi Kebutuhan

Sedangkan masa keemasan yang terkahir pada umur 78 tahun.

Jika hal ini tidak dimanfaatkan sebaik mungkin untuk selalu menabung dan memperbanyak bersedekah, serta menyebarkan nilai kebaikan, maka dirinya akan mendapatkan kesulitan di masa tuanya.

4. Jumat Pon

Weton ini berada dibawah naungan waseso segoro, lakune lintang, lebu katiup angin dan juga macam ketawan.

Sehingga dirinya ingin selalu dihargai, serta mudah tersinggung dan tersentuh hatinya.

Dirinya akan mendapatkan masa kejayaan di usia 24 tahun, yang dilanjutkan dengan masa penurunan dan masa-masa tersulit di dalam hidupnya.

Dirinya akan berjaya kembali di usia 48 tahun, kemudian turun kembali dan mulai percaya kembali di usia 78 tahun.

Baca Juga: Keistimewaan Weton Minggu Pahing, Cocok Kerja Pakai Kemampuan Berpikir

Jika hal ini tidak dimanfaatkan sebaik mungkin untuk selalu berinvestasi dan menyebarkan nilai kebaikan, maka dirinya akan mendapatkan kesulitan di masa tuanya.

5. Senin Pahing

Weton ini berada dibawah naungan waseso segoro, lakune lintang, bumi kapetak dan juga nuju padu.

Sehingga dirinya memiliki keinginan yang besar serba ingin mendapatkan segala benda.

Menurut Primbon Jawa pal srigati, dirinya akan mendapatkan tiga masa kejayaan yaitu pada usia 24 tahun, 48 tahun dan juga 78 tahun.

Namun jika hal ini tidak dimanfaatkan sebaik mungkin, maka dirinya akan mendapatkan penurunan dan kesulitan di masa tuanya.

(*)