Find Us On Social Media :

Dinilai Tak Hargai Umat Islam, Viral Poster Film Sijjin dari Indonesia Tuai Kritik Pedas di Malaysia, Gara-gara Kain Hitam Ini

Sinopsis dan Profil Pemain Sijjin, Film Horor Perkara Cinta dan Santet

Menurut pemberitaan Berita Harian, Perusahaan Pengembangan Film Nasional (FINAS) telah memerintahkan distributor film horor Sijjin dari Indonesia akan menarik dan mengubah poster dari film tersebut.

Chief Executive Officer (CEO) FINAS Datuk Azmir Saifuddin Mutalib mengatakan FINAS sudah membahas masalah tersebut dan menginstruksikan untuk mengganti dengan poster film baru.

“FINAS menyadari masalah ini dan kami meminta dan mengarahkan GSC untuk mencabut dan mengubah poster film ini,” ujarnya.

Sekadar info, Sijjin yang diadaptasi dari film horor box office asal Turkiye akan menemui penonton lokal Malaysia mulai 28 Desember.

Sinopsis film Sijjin

Adaptasi film kini tengah menjamur di Indonesia.

Hal ini pula yang dilakukan Rapi Films pada film Turki berjudul “Siccin”.

Film bergenre horor ini diproduksi ulang oleh Rapi Films bekerja sama dengan Sky Media dan Legacy Pictures.

Diketahui bahwa Hadrah Daeng Ratu sebelumnya telah menggarap banyak film horor seperti Makmum, Jaga Pocong, Aku Tahu Kapan Kamu Mati, hingga Perjanjian Gaib.

Ia pun turut menjadi sutradara dalam film “Sijjin” ini.

Film ini dibintangi oleh sederet aktor muda, yakni Anggika Bolsterli, Ibrahim Risyad, Niken Anjani, dan Delia Husein.

Baca Juga: Rumah Suzanna di Semarang Masih Megah Meski Terbengkalai, Intip 7 Potretnya, Hunian Sang Ratu Horor Bikin Penjaganya Ngacir Gara-gara Ini