Find Us On Social Media :

3 Tanggal Lahir dengan Pesona Memikat, Dikenal Murah Senyum dan Ramah

Ilustrasi tanggal lahir yang punya daya pikat luar biasa

Gridhot.ID - Kepercayaan terhadap pengaruh tanggal lahir pada seseorang telah menjadi bagian dari tradisi dan budaya di Indonesia.

Menurut primbon Jawa, setiap tanggal lahir memiliki karakter dan nasib yang berbeda-beda, dan dapat memengaruhi berbagai aspek kehidupan seseorang.

Seperti beberapa tanggal lahir di bawah ini yang konon memiliki daya pikat luar biasa.

Daripada penasaran dengan tanggal lahir yang dimaksud, simak ulasannya berikut ini, dikutip dari Sonora.id.

Tanggal lahir 13

Mereka yang lahir pada tanggal 13 menjadi salah satu orang dengan pesona yang memikat.

Sosoknya cenderung murah senyum, ramah dan mudah tersentuh serta cekatan dan peka, membuat mereka memiliki daya tarik tersendiri.

Mereka juga memiliki energi lebih yang bisa membuat orang mudah tertarik kepadanya.

Wajar jika orang yang lahir pada tanggal 13 kerap kali disukai banyak orang dan selalu memiliki circle pertemanan di mana pun.

Tanggal lahir 5

Orang yang lahir tanggal 5 memiliki kepribadian yang unik dan cukup ceria.

Baca Juga: 3 Tanggal Lahir yang Bibirnya Sakti Mandraguna, Ucapannya Bisa Jadi Kenyataan

Sehingga sangat cocok untuk menjadi publik figur atau orang yang berkecimpung dengan sosial.

Apabila Anda memiliki tanggal kelahiran 5 di bulan apapun, Anda kemungkinan besar memiliki naluri yang sangat bagus dan mampu membawa perubahan.

Anda juga punya energi yang membuat orang lain suka pada Anda berkat daya tarik tak kasat mata, namun tetap terasa nyata adanya.

Tanggal lahir 12

Bila Anda lahir tanggal 12, Anda sebaiknya mulai memilih karier sebagai aktris atau aktor.

Jika tidak, Anda juga cocok bila menjadi seorang musisi baik itu menjadi vokalis, pemegang instrumen alat musik, atau orang yang berada di balik layar dengan mengaransemen lagu.

Tak hanya punya kemampuan dan bakat alami yang mumpuni, Anda juga punya selera berpakaian yang bagus, enak dipandang, percaya diri, tekun, teliti dan sangat perasa.

Namun bila ingin sukses, kurangi kebiasaan buruk Anda yang tidak mudah percaya serta tidak bisa menahan keinginan dan kerap memaksakan kehendak.

Perlu diingat, ulasan ini hanya sebuah ramalan yang belum terbukti kebenarannya. Semoga bisa disikapi dengan bijak.

Baca Juga: 3 Tanggal Lahir yang Tak Cocok Jadi Pengusaha, Bisnisnya Selalu Rugi Lantaran Hal Ini

(*)