Find Us On Social Media :

Sosok Jannes Kilon Diaz, Pria di Tebingtinggi yang Ngaku Nabi dan dapat Mukjizat untuk Membubarkan Agama Islam

Pria yang ngaku sebagai nabi

Video latar siaran yang ia sampaikan diduga dilakukan di sekitaran Lapangan Golf Pabatu, Kabupaten Serdang bedagai, Sumatera Utara.

Namun teranyar, akun Facebook ini pun tak lagi bisa diakses secara umum.

Kini nasib Jannes sudah berada di ujung tanduk.

Dikutip Gridhot dari Tribun Jabar, Jannes ternyata sudah ditangkap pihak kepolisian.

Pria tersebut diamankan polisi setelah banyak warganet yang memention akun Polres Tebingtinggi untuk diproses.

Pasalnya aksi pria mengaku nabi tersebut dianggap pelanggaran penistaan agama.

Diketahui lokasi pembuatan video pria mengaku nabi itu terjadi di sekitar lapangan Golf Pabatu.

Sementara itu, Kasat Intelkam Polres Tebingtinggi AKP Suparmen mengatakan bahwa pria yang bernama Jannes Kilon Dias telah diamankan ke Mapolres Tebingtinggi.

“Pria yang viral di video dan barang bukti lainnya sudah diamankan, saat ini sedang pemeriksaan,” Kasat Intelkam Polres Tebingtinggi AKP Suparmen.

Sementara itu, hingga artikel ini dimuat belum diketahui lebih lengkap mengenai motif, status dan nasib pria yang mengaku nabi tersebut.

(*)