Find Us On Social Media :

Terkuak Hasutan Naedi dalam Kasus Ponakan Bunuh Paman di Warung Pamulang, Korban Dibacok 4 Kali, Jasad Dibungkus Sarung

Dua pembunuh pria berinisial AH (32), yaitu Faizal Arifin (23) dan Naedi (26), menundukkan kepala saat dihadirkan di depan awak media di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (14/5/2024).

Gridhot.ID - Pria yang jasadnya ditemukan terbungkus sarung di Pamulang, Tangerang Selatan, AH (32) ternyata dibunuh oleh keponakannya sendiri, Faizal Arifin (23).

Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Titus Yudho Uly mengatakan, korban dieksekusi pelaku dengan cara dibacok sebanyak 4 kali.

Sabetan senjata tajam itu menyebabkan luka yang cukup parah pada tubuh korban.

"Satu kali bacokan dari arah belakang korban yang mengakibatkan luka robek pada leher belakang sebelah kanan," ungkap AKBP ditemui Kompas.com di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (14/5/2024).

Kronologi 

Faizal adalah keponakan korban dari keluarga istrinya. Keduanya sama-sama berasal dari Sumenep.

AH lebih dulu tiba di Jakarta untuk bekerja sekitar 4 tahun lalu sebelum membeli kios untuk membuka warung Madura di Pamulang pada Desember 2023.

Mulanya AH berjaga seorang diri.

Kemudian pada Januari 2024, AH memanggil Faizal ke Pamulang untuk membantunya menjaga toko kelontong itu lantaran beroperasi selama 24 jam.

"Korban memang butuh orang (untuk) ganti-gantian jaga. Jadi, yang satu tidur dan yang satu melayani," tutur Titus.

Namun, berdasarkan pengakuan pelaku, ia kerap dimarahi karena dinilai tidur-tiduran saja selama menjaga warung.

Baca Juga: Sosok Anan Nawipa, Anggota KKB Papua Pembunuh Danramil Aradide yang Berhasil Ditangkap, Pelaku Ternyata Pegang Ponsel Korban

Bahkan Faizal mengaku pernah sampai disuruh kembali ke kampung halamannya.