"Ada informasi awal, bahwasanya di, informasi awal, tapi butuh dikonfirmasi kembali, kalau di pesawat tersebut ada beberapa orang anggota DPRD Banga Belitung," sambung Rahmad Fauza dalam tayangan Breaking news Kompas TV.
Meski demikian, manifest mengenai jumlah dan siapa yang menaiki pesawat tersebut masih belum dikonfirmasi.
Pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta - Pangkalpinang dilaporkan hilang kontak saat dalam penerbangan.
Baca Juga : Pesawat Lion Air Rute Jakarta - Pangkal Pinang Hilang Kontak Pagi Ini
Pesawat tersebut take off pada pukul 06.20 WIB, Senin (29/10/2018) mengalami hilang kontak.
Dilaporkan, kontak terakhir pesawat tersebut pada pukul 06.33 WIB dengan JATC.
Juru bicara Lion Air, Danang Mandala Prihantoro saat dihubungi KompasTV membenarkan hilang kontaknya pesawat tersebut.
"Saat ini kami sedang berusaha mencari informasi mengenai pesawat tersebut," kata Danang.
Sedianya pesawat tersebut tiba di Pangkalpinang sekitar pukul 07.10, namun Hingga saat ini keberadaan pesawat tersebut belum diketahui.