Laporan Wartawan Gridhot.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Gridhot.ID - Artis peran sekaligus komedian Pretty Asmara meninggal dunia pada Minggu (4/11/2018).
Pretty Asmara dikabarkan meninggal pada pukul enam pagi di RS Pengayoman, Jakarta Timur.
Kabar duka ini dibenarkan oleh kuasa hukum Pretty Asmara, Sahrul Romdana yang menyatakan bahwa Pretty Asmara meninggal dunia pada pukul enam pagi di rumah sakit hari Minggu (4/11/2018) kemarin.
Baca Juga : Banyak Figura Kliping Berita Tentang Dirinya, Begini Potret Rumah Pretty Asmara di Jakarta
"Saya baru selesai berkabar dngan sahabatnya Kak Pretty.. dan Kak Pretty telah meninggalkan kami...para sahabat dan teman dekatnya... Jam 6 pagi hari ini di RS Pengayoman.
Info dri sahabatnya...sakit Kak Pretty belum diketahui...cuma badannya turun drastis," tulis Sahrul melalui pesan WhatsApp sebagaimana dikutip dari Kompas.com (4/11/2018).
Kabar meninggalnya Pretty Asmara memang terbilang mengejutkan bagi beberapa kalangan.
Baca Juga : Sebelum Meninggal, Pretty Asmara Sempat Keluhkan Makanan Penjara yang Seporsi Hanya Rp 5 Ribu
Namun, sejumlah karya seninya lewat sinetron Saras 008 hingga Rain tentu tak akan terlupakan.
Bagi generasi 90-an, kalian patut bersyukur karena masih bisa mengenang Pretty Asmara lewat perannya di sinetron Saras 008.
Melansir dari Tribun Wow (4/11/2018), Pretty Asmara muncul pertama kali lewat sinetron Dulung di tahun 1996 yang disutradarai oleh Anto Lupus.
Baca Juga : Ini Kata Pretty Asmara Sebelum Meninggal : 1.000 Persen Saya Dijebak!
Pada tahun 1997, Pretty Asmara mengikuti pemilihan peran di sinetron Bias Bias Kasih yang diproduksi Indosiar.
Dalam sinetron itu, Pretty Asmara berhasil mendapatkan peran di dua episode.
Lanjut ke tahun 1998, Edi Deronde memanggil Pretty Asmara untuk mengikuti casting sinetron anak-anak bertajuk Saras 008.
Baca Juga : Komedian Pretty Asmara Meninggal Dunia, Sejumlah Teman-temannya Ungkapkan Kesedihan di Jejaring Sosial
Lewat sinetron inilah Pretty Asmara mulai dikenal masyarakat luas Indonesia.
Dalam sinetron Saras 008, Pretty Asmara berhasil memerankan karakter antagonis namun kocak hingga berhasil menarik perhatian publik.
Setelah bermain di Saras 008, Pretty Asmara mulai mendapatkan banyak tawaran untuk membintangi sinetron lain seperti Dendam Nyi Pelet dan Di Balik Asrama.
Baca Juga : Ini yang Terjadi Pada Pretty Asmara Sebelum Meninggal
Selain itu, dia juga ikut membintangi sinetron populer Tuyul dan Mbak Yul.
Sinetron terbaru yang dibintangi Pretty Asmara yaitu Rain (2015).
Selain sinetron, Pretty juga merambah ke dunia perfilman dan teater.
Baca Juga : Kena Kasus Narkoba, Keinginan Pretty Asmara Sebelum Meninggal
Film bertajuk Kejar Amerika adalah film pertamanya hingga berlanjut ke film Tina Toon, Lenong Bocah The Movie hingga Kejarlah Jodoh Kau Kutangkap.
Sejumlah pementasan teater juga pernah diikutinya.
Seperti Bunga Rose dari Cikembang, Ande-ande Lumuten hingga Mahadaya Cinta.
Baca Juga : 5 Potret Pinky Evianty, Kakak Kandung Maia Estianty yang Tetap Cantik Meski Berusia Hampir Setengah Abad
Tak sampai di situ saja, artis peran sekaligus komedian ini juga punya bakat untuk jadi presenter, lho.
Semasa hidupnya, Pretty Asmara sering didapuk menjadi MC dalam berbagai acara.
Rest in Peace, Pretty Asmara.
Terima kasih sudah menghibur generasi 90-an lewat Saras 008. (*)