Gridhot.ID - Dady Sopbaba, bocah asal Nusa Tenggara Timur (NTT) yang viral karena menirukan komentator MotoGP, akhirnya bertemu dengan pebalap idolanya dari tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi.
Impian Dady Sopbaba untuk menjadi komentator MotoGP akhirnya terwujud setelah ia diundang nonton langsung oleh penyelenggara MotoGP.
Baca Juga : Lama Diam Soal Rita Tila Dekat Dengan Sule, Suami Rita Tila Akhirnya Beraksi Seperti Ini...
Yaps, Dady Sopbaba akhirnya mendapat kesempatan untuk nonton langsung balapan MotoGP di Sirkuit Sepang Malaysia pada Minggu (4/11/2018) kemarin.
Menurut sang ibu, Diana Masiweni, di sana Dady tak hanya bertemu The Doctor.
Namun, Dady juga sempat berfoto dengan pebalap lainnya.
"Saat ketemu Rossi yang jadi idolanya, Dady sempat foto-foto.
Baca Juga : Jadi Konglomerat, Intip Sarapan Mewah Maia Estianty Sampai Undang Chef Restoran Ternama
Selain Rossi, Dady juga berfoto dengan Marc Marquez dan beberapa pebalap lainnya," kata Diana Masiweni.
Bahkan, bocah asal NTT itu juga sempat berbincang dan menunjukan keahliannya sebagai komentator di depan pebalap yang sempat berseteru dengan Valentino Rossi, Marc Marquez.
Baca Juga : 6 Potret Keakraban Aurel dengan Ashanty, dari Lakukan Perawatan Bersama Sampai Pemotretan
Meskipun terlihat bahagia bisa bertemu dengan sang idola, Dady sempat tertangkap kamera menangis sedih ketika menonton langsung di Sirkuit Sepang, Malaysia.
Tangisan kesedihan dari bocah berumur 9 tahun itu sendiri pecah setelah Valentino Rossi mengalami crash yang menyebabkan pebalap asal Italia itu nggak bisa naik ke atas podium.
Baca Juga : Pasca Maia Estianty Menikah, Ahmad Dhani Unggah Foto Lama dengan Caption Ini...
Wah, senangnya Dady bisa bertemu dengan sang idola. (*)
Artikel ini pernah tayang di Hai Online dengan judul Bocah 'Komentator GP' asal NTT Akhirnya Ketemu Valentino Rossi, Sampai Nangis Pas Idolanya Jatuh