Find Us On Social Media :

Sambil Menangis, Mulan Jameela Ungkap Penyesalan Terbesar dalam Hidupnya

Sambil menangis, Mulan Jameela ungkap penyesalan terbesarnya dalam hidup

Istri Ahmad Dhani itu pun merasa sangat bersalah. Ia merasa tak seharusnya menganggap perkataan ibunya hanya angin lalu dan ia tidak sempat meminta maaf.

"Aku malah marah-marah sama mamah, aku nggak nganggap serius itu (perkataannya). Harusnya kan saya yang minta maaf waktu itu," ujarnya masih menangis.

Ia pun bercerita tentang kedekatannya dengan sang ibu semasa hidup yang begitu erat.

Baca Juga : Terus-Terusan Dituding Sebagai Pelakor, Mulan Jameela Sempat Minta Ahmad Dhani Rujuk dengan Maia Estianty

Selama belasan tahun Mulan Jameela selalu tidur bersama ibunya dan ia pula yang menemani samng ibu di detik terakhir hidupnya.

"Ya bisa dibayangin, aku tidur sama ibu selama 17 tahun. Akhirnya aku ke Bandung untuk kuliah, habis itu nikah baru ketemu lagi 2005 sama ibu satu rumah. Jadi aku bawa mamah ke Jakarta sampai mamah meninggal," tutur Mulan Jameela.

Mulan mengungkap kalau dirinya satu-satunya anak yang paling dekat dengan sang ibu hingga sering diikuti kemana pun.

Baca Juga : Ahmad Dhani: Al Ghazali Susah Terima Adik dari Mulan Jameela

"Jadi kalau nanya kedekatan aku sama mamah bisa dibayangin anak mamah itu banyak. Tapi cuman aku yang diikutin sama mamah," tambahnya.

Bagi Mulan Jameela, sang ibu adalah sosok perempuan yang sangat kuat melebihi dirinya.

Cacian haters hingga gosip miring yang dilaluinya belum bisa melebihi sosok ibunya sebagai perempuan paling kuat.

Baca Juga : Mulan Jameela Dipilih Ahmad Dhani: Kalau Dua-dua Rujuk Saya Kuat Hadapi Dua Perempuan