"Cerai secara Islam, secara agama. Kan sama Maia nikahnya resmi, cerainya baru resmi setahun yang lalu (2012/2013)," jelasnya.
"Ya nomor satu kan kita lagi jomblo, yang ada dekat kan ada Mulan Jameela dan beberapa. Ya Mulan Jameela aja lah ya yang available ya udah itu aja," jelasnya tentang awal mula mendekati Mulan.
Lebih lanjut Ahmad Dhani menjelaskan bahwa dirinya menikahi Mulan tiga tahun pasca perceraiannya dengan Maia Estianty.
Pernikahan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela tersebut tidaklah resmi.
Baca Juga : Ahmad Dhani: Al Ghazali Susah Terima Adik dari Mulan Jameela
Pernikahan tersebut baru dilaksanakan secara agama.
"Aku nikah sama Mulan tahun 2009. Belum, belum resmi (pernikahan sama Mulan), masih secara agama," ujar Dhani juga dalam acara logika Ahmad Dhani.
Oleh sebab itulah di tahun 2009 hingga sekitar 2013, Ahmad Dhani masih menutupi status Mulan Jameela sebagai istrinya.
Hal ini dipicu karena Ahmad Dhani belum benar-benar resmi bercerai dengan Maia Estianty.(*)