Alih mengatakan dirinya mengalami kecelakaan lalu lintas motor vs truk di tahun 2014 dan harus kehilangan sejumlah fungsi tubuhnya.
Baca Juga : Intip Cantiknya Penampilan Maia Estianty Saat Jadi Dosen Tamu di UI, Natural Banget!
Alih menjelaskan kalau dirinya tidak ingin menyerah setelah melihat para disabilitas berprestasi tampil dan menceritakan kisah mereka dalam tayangan yang dipandu Deddy tersebut.
Padahal, Alih mengaku dirinya sempat down atau terpuruk usai tubuhnya tidak berfungsi seperti sedia kala pascakecelakaan nahas yang ia alami.
Alih harus duduk di kursi roda dan terpaksa meninggalkan bangku kuliah karena dikeluarkan setelah terlalu banyak absen.
Ia pun memperlihatkan tangannya yang tidak bisa menggenggam karena kecelakan tersebut.
Baca Juga : Imut nan Menggemaskan, 5 Potret Siti Aafiyah, Putri Kecil Siti Nurhaliza yang Kini Berusia 8 Bulan
Perempuan tersebut menyampaikan rasa terima kasihnya pada 'Hitam Putih' dan Deddy yang sudah menginspirasi dirinya agar tidak menyerah.
Sama seperti Siti, Alih juga mempersiapkan hadiah untuk Deddy berupa rangkaian foto buatannya sendiri.
Deddy pun berdiri untuk memeluk Alih yang matanya juga sudah mulai berkaca-kaca.
Deddy yang biasanya tegas kini tak nampak, ia berubah lembut setelah bertemu dengan dua orang penyandang disabilitas tersebut.
Baca Juga : Dijadikan Tersangka Oleh Sajad Ukra, Nikita Mirzani: Saya Tidak Akan Berhenti Sampai Tetes Darah Terakhir