Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Terungkap! Wajah-wajah Anggota Pembunuh Jamal Khashoggi Tertangkap Rekaman CCTV

Septiyanti Dwi Cahyani - Kamis, 20 Desember 2018 | 07:54
Potongan gambar memperlihatkan Mashal Saad al-Bostani (berbaju hijau) bersama pelaku pembunuhan jurn

Potongan gambar memperlihatkan Mashal Saad al-Bostani (berbaju hijau) bersama pelaku pembunuhan jurn

Para pejabat Turki juga mengatakan bahwa Mustafa al Madani tertangkap kamera CCTV sedang berjalan di dekat Blue Mosque (Masjid Biru) yang terkenal di Istanbul.

Dalam rekaman itu, Mustafa terlihat mengenakan pakaian yang sama dengan pakaian Khashoggi.

Sementara itu, media Turki, Anadolu Agency juga membagikan sebuah rekaman CCTV baru yang menunjukkan wajah-wajah sebagian anggota terduga pembunuh Khashoggi.

Anadolu mengklaim bahwa mereka telah mendapatkan rekaman CCTV para pembunuh Jamal Khashoggi saat tiba dan meninggalkan bandara di Istanbul, Turki.

Baca Juga : Ternyata Mayoritas Kelompok Pembunuh Jamal Khashoggi Adalah Anggota Militer Arab Saudi

Setelah menonton 3.500 jam dari 147 kamera yang tersebar di 80 lokasi, tim pembunuh itu berhasil dilacak di berbagai titik di sekitar kota.

Foto-foto baru itu menunjukkan para pembunuh yang diduga tengah berjalan-jalan di sekitar bandara mengenakan pakaian berwarna cerah.

Potongan gambar memperlihatkan Mashal Saad al-Bostani (berbaju hijau) bersama pelaku pembunuhan jurn

Potongan gambar memperlihatkan Mashal Saad al-Bostani (berbaju hijau) bersama pelaku pembunuhan jurn

Mereka terlihat membawa koper dan juga ransel.

Salah satu gambar rekaman CCTV tersebut memperlihatkan pelaku pembunuh Khashoggi yang diketahui merupakan perwira intelijen bernama Mashal Saad al Bostani yang datang mengenakan pakaian berwarna cerah, dikutip dari Kompas.com.

Perwira Intelijen yang mengenakan pakaian berwarna cerah
Mirror

Perwira Intelijen yang mengenakan pakaian berwarna cerah

Bersama para pelau lainnya, mereka membawa barang seperti koper dan tas ransel menuju bagian kedatangan setelah sampai di Riyadh.

Source :Kompas.comDaily MailMirror

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x