Dilansir GridHot dari Kompas.com, hingga kini Vanessa Angel belum menerima uang seperti yang dikatakan sebelumnya oleh pihak kepolisian.
Baca Juga : Vanessa Angel Terlibat Kasus Prostitusi Online, Begini Tanggapan Tetangganya
"Kalau ke rekening Vanessa kita pun pasti bisa memberi penjelasan soal itu. Tapi kan klien kami memberi penjelasan tidak pernah menerima uang itu," ucap Zakir.
Zakir juga membantah sepenuhnya temuan yang berhasil di dapatkan oleh pihak kepolisian.
Zakir membantah terkait barang bukti celana dalam Vanessa Angel yang disita.
Ia mengatakan bahwa darimana asal celana dalam tersebut didapatkan haruslah dikonfirmasi.
"Kemudian celana dalam, maaf kalau ini saya ungkapkan karena ini pemberitaan, celana dalam yang diambil dan kemudian dijadikan sebagai alat bukti, sekarang pertanyaannya itu diambil dimana, harus clear."
"Apakah yang sedang dipakai Vanessa saat kejadian itu, apakah dalam tasnya, itu harus clear semua agar informasi yang berkembang itu semua agar terkonfirmasi dengan pernyataan ini," terang Zakir.
Zakir mengatakan bahwa kliennya dalam keadaan berbusana saat diciduk polisi.
"Apakah berbusana atau tidak, klien kita berbusana," tegasnya.