GridHOT.id - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengaku senang namanya masuk daftar bergengsi Top 100 Global Thinker 2019.
Nama Susi Pudjiastuti masuk ke dalam kategori 10 besar tokoh yang dianggap punya pengaruh di bidang pertahanan dan keamanan, versi majalah ternama Foreign Policy.
"Senang saya, berarti aku dianggap pintar dong, pemikirannya dianggap bagus dong. Gitu saja," kata Susi Pudjiastuti di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (23/1/2019).
Menurut Susi Pudjiastuti, kebijakan penenggelaman kapal-kapal mencari ikan di laut Indonesia secara ilegal, bagian dari keamanan laut Indonesia, dan hal tersebut mungkin menjadi penilaian.
Baca Juga : Cerai dari Gading, Gisella Anastasia: Nekat Juga Ya Ini!
"Ya mungkin itu saja maksudnya, ya gembira, bangga. Gini-gini saya pemikirannya diakui, gitu kan?" papar Susi Pudjiastuti.
Dalam editorialnya, Foreign Policy memaparkan Susi Pudjiastuti berada dalam daftar karena komitmennya dalam mempertahankan kelestarian ikan serta biota laut.
Baca Juga : 3 Anak Ustaz Maulana Buat Video Kenang Almarhumah Ibundanya: Mamak! Semoga Kita Ada di Surga Ya Mak!
Komitmen itu ditunjukkan dengan keberaniannya menelurkan kebijakan yang dianggap menakutkan, serta diperhatikan kawan maupun lawan.
Majalah Foreign Policy setiap tahunnya memang merilis nama-nama dalam Top 100 Global Thinker. Daftar tersebut dibagi ke dalam beberapa klasifikasi.
Susi Pudjiastuti ada di kelas Defense and Security bersama sembilan nama besar lainnya. Susi Pudjiastuti dianggap berhasil dalam mempertahankan dan mengamankan pasokan ikan dalam negeri dengan cara memberantas kapal-kapal pencuri ikan.
Foreign Policy mencatat, Susi Pudjiastuti dikenal dalam keberaniannya meledakkan dan menenggelamkan kapal pencuri ikan di teritori Indonesia. Cara Susi Pudjiastuti ini juga menimbulkan pro dan kontra. Susi Pudjiastuti juga dinilai tak malu menggunakan cara yang menakutkan itu.
Baca Juga : Unggah Potret Perdana BTP Pasca Keluar dari Penjara, Putra Sulung Ahok: Ayahku Manusia Bebas
Dalam daftar ini, Susi Pudjiastuti bersanding dengan orang-orang hebat lainnya di seluruh dunia. Berikut ini daftar lengkapnya:
- Qassem Suleimani - Komandan Pasukan Quds Iran
- Ursula von der Leyen - Menteri Pertahanan Jerman
- Olga Sanchez Cordero - Sekretaris Dalam Negeri Meksiko
- Abiy Ahmed - Perdana Menteri Ethiopia
- Gwynne Shotwell - Presiden dan COO SpaceX
- Alex Carp - Co-Founder dan CEP Palantir
- Eliot Higgins - Jurnalis dan Pendiri Bellingcat
- Vladislav Surkov - Ajudan Presiden Rusia Vladimir Putin
- Sheikh Hasina - Perdana Menteri Bangladesh
- Susi Pudjiastuti Pudjiastuti - Menteri Kelautan dan Perikanan RI.
Baca Juga : Penyandang Disabilitas Ini Datang ke Mako Brimob Tengah Malam Demi Lihat Basuki Tjahaja Purnama Bebas
Artikel inisudah tayang di Wartakotalive.com dengan judul Namanya Masuk Daftar Pemikir Terbaik Dunia, Susi Pudjiastuti: Berarti Aku Dianggap Pintar Dong