Laporan Wartawan GridHot.ID, Linda Rahmad
GridHot.ID - Kamis (24/1) Ahok resmi bebas dari penjara Mako Brimob.
Usai bebas, kini Ahok tak mau dipanggil dengan nama itu.
Kini ia ingin dipanggil BTP yang merupakan singkatan dari nama Basuki Tjahaja Purnama.
Baca Juga : Intip Warna Busana Favorit Veronica Tan, Mantan Istri Ahok yang Kini Tampil Semakin Modis
Di hari kebebasannya itu, BTP dijemput oleh putranya, Nicholas Sean Purnama dengan sejumlah tim.
Di perjalanan pulang ke rumah, BTP dan Sean menyempatkan untuk membuat vlog bersama.
Dilansir GridHot dari YouTube yang diunggah channel "Panggil Saya BTP" pada Jumat (25/1/2019).
Baca Juga : Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Mantan Istri Ahok, Veronica Tan Pandai Memainkan Alat Musik 'Anti Mainstream'
"Jadi pikiran dan hati kita itu dipengaruhi oleh ucapan kita. Jadi kita harus berhati-hati dan berusaha tidak menggunakan kata-kata yang negatif. Kalau negatif kita hidup juga negatif. Apalagi di dalam tahana, apa yang kita ucapkan harus positif." jelas BTP.
BTP juga bercerita bahwa dirinya ingin memanggil tukang potong rambut.
"Nanti suruh tukang potong rambut. Dari Brimob cuma mau potong rambut. Udah cocok sama dia," ujar BTP menyebutkan keinginannya untuk memanggil tukang potong rambut dari brimob.
Baca Juga : Perempuan Diduga Bripda Puput Kepergok Duduk Bersanding dengan Ahok
Sang anak juga menawarkan BTP untuk menonton film.
"Kamu sudah bisa menonton film lagi," ujar Sean.
"Yaa.. papa juga pengen nonton, yuk kita nonton dibioskop. Ini aja DVD sudah ada yang jual belom film yang sudah kelewat tahun lalu? Kita bikin home teather di rumah," lanjut BTP menyebutkan keinginannya lagi.
Baca Juga : Usai Bebas, Ahok Lantas Pergi ke Sebuah Lokasi yang Masih Dirahasiakan
Dalam kesempatan tersebut BTP juga ingin melihat animo penonton di saluran YouTube 'Panggil Saya BTP'.
Jika animo penonton sangat banyak, maka ia akan menunjukkan band yang ia bentuk bernama BTP 'Band Teman Penjara'.
BTP juga menunjukkan cincin pemberian orang pada Sean.
Baca Juga : Unggah Potret Perdana BTP Pasca Keluar dari Penjara, Putra Sulung Ahok: Ayahku Manusia Bebas
Uniknya, cincin tersebut bisa menyala berwarna merah meskipun tak ada energi yang tersambung di dalamnya.
BTP juga berjanji akan mengembalikan cincin itu jika sudah bebas.
"Ini cincin ajaib nih," ujar BTP.
Sean bahkan sempat mengira cincin "ajaib" yang tiba-tiba menyala menggunakan batu baterai.
"Pake baterai ya," timpal Sean.
Btp pun membantah bahwa cincin tersebut tidak memakai baterai.
Setelah bebas, BTP ingin melewati Jalan Semanggi yang baru saja dibangun.
Ia terkesiman melihat bangunan-bangunan yang berdiri di Jakarta.
Rencana BTP juga akan memperpanjang surat-surat identitas, baik SIM dan kartu lain.
"Saya mau bikin SIM aja sih, mau nyetir saya. Terus mau ke gereja saya. Sama mau touring, saya mau touring ke tol jawa nih. Terus mau pulang kampung halaman juga, mau ke kuburan kakek nenek saya," ujar BTP.
Di penghujung video, BTP mengucapkan terimakasih kepada para pendukungnya.
Sebagai penutup, BTP menyebutkan keinginannya yang ingin melihat kondisi rumah dan kamarnya yang ditinggal selama dua tahun.
(*)