Gridhot.ID - Ramai beredar kabar Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok akan melangsungkan pernikahannya dengan Bripda Puput pada 15 Februari 2019 nanti.
Tetapi, Ahok maupun Bripda Puput justru kompak terdiam di tengah ramainya isu rencana pernikahan mereka.
Teguh Samudra, pengacara Ahok pun tak luput dari kejaran awak media guna mencari kebenaran isu pernikahan Ahok dengan Bripda Puput.
Sayangnya, Teguh Samudra juga tidak menyatakan secara jelas bahwa Ahok akan menikah dalam waktu dekat.
Baca Juga : Ingat dengan Briptu Norman Kamaru? Usai Bangkrut Jualan Bubur, Begini Kabarnya Sekarang
"Mudah-mudahan, kita doakan saja. Mudah-mudahan terjadi tinggal 2 minggu atau 3 minggu lagi, kita ikut bersuka cita dengan beliau. Supaya hidupnya penuh kebahagiaan, kesuksesan dan banyak rezeki," kata Teguh yang hanya meminta doa dari publik untuk Ahok dilansir dari tayangan Selebrita (25/1/2019).
Teguh Samudra bercerita memang banyak orang bersimpati dengan Ahok ketika kasus perceraiannya dengan Veronica Tan.
Banyak orang berdatangan untuk menjodohkan Ahok dengan sejumlah perempuan.
Namun, Teguh tak pernah tahu perempuan pilihan Ahok setelah dijodohkan oleh banyak orang selama berada di dalam penjara.
Baca Juga : Diberi Harapan Palsu Oleh OPM, Mantan Simpatisan : Kami Telah Berjuang, Kami Kesulitan Tinggal di Hutan
"Saya sampai saat ini belum tahu (perempuan) mana pilihan Ahok atau seperti apa," ujarnya.
Ahok juga tak pernah menyinggung atau bercerita tentang seorang polwan cantik yakni Bripda Puput yang diduga calon istrinya.