Laporan Wartawan Gridhot.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Gridhot.ID - Banjir menerjang wilayah Pekalongan dan Kabupaten Batang, Jawa Tengah.
Dilansir dari cuitan Sutopo di akun Twitternya, banjir di Pekalongan ini terjadi akibat hujan deras sejak Sabtu (26/1/2019) sore.
Akibatnya, ribuan warga pun harus mengungsi.
Selain itu, banjir di Pekalongan juga mengakibatkan satu orang meninggal.
Baca Juga : Banjir di Gowa, Warga Pertaruhkan Nyawa Sebrangi Jembatan Bambu untuk Selamatkan Diri
Hal ini seperti yang dilansir dari Tribun Jateng (28/1/2018).
Korban yang diketahui bernama Salma (81) itu meninggal saat air menggenangi pemukiman di Klego, Gang 3, Pekalongan Timur.
Salma merupakan warga Jalan Truntung, Klego Gang 3, Pekalongan Timur.
Karmilah (47), warga Klego mengatakan bahwa Salma ditemukan mengapung di rumahnya oleh warga.
Baca Juga : Detik-detik Evakuasi Korban Banjir di Gowa, Warga Pertaruhkan Nyawa Lewat Seutas Tali Tambang