Ia tak paham dengan maksud warganet yang tidak mengenal dekat keluarga Gisel dan Gading tetapi selalu menuliskan 'Kasihan Gempi'.
Deddy Corbuzier sempat terbesit soal anggapan atau stigma masyarakat tentang keluarga yang bercerai termasuk gagal atau keluarga berantakan.
Ia dan Gisel tak abis pikir dengan pemikiran orang yang menganggap perceraian artinya keluarga tersebut berantakan.
Karena, mereka menganggap ada tipe rumah tangga lain yang tidak mengalami perceraian tapi lebih pantas disebut keluarga berantakan.
Baca Juga : Kisah Sniper Legendaris TNI, Hadapi 30 Orang Musuh Sendirian
"Maksudnya gue dan kalian cerai tapi ada yang salah ketika orang-orang mengatakan keluarga berantakan. Tapi gue nggak ngerti nih definisi keluarga berantakan itu kayak gimana?
Kalau ada keluarga berantakan berarti harus ada karaoke keluarga berantakan. Karena banyak karaoke-karaoke untuk keluarga berantakan yang datang ke sana dengan wanita-wanita yang menyediakan plus-plus," kata Deddy Cobuzier saat berbincang dengan Gisel di kanal YouTube-nya.
Deddy Cobuzier beranggapan rumah tangga berantakan adalah keluarga yang penuh dengan kekerasan dan ketidak bahagiaan di dalam pernikahan.
Sedangkan, Deddy merasa berhasil membesarkan anaknya sebagai murid berprestasi dan tak kurang kasih sayang meski bercerai dengan Kalina.
Baca Juga : ACT dan Tribunnews Salurkan Bantuan untuk Korban Tsunami Selat Sunda.
"Keluarga berantakan definisinya apa? Kalau misalkan mereka menikah tapi di dalam rumah tangganya ada kekerasan, ada kejadian yang anaknya lihat itu malah berantakan menurut gue.
Azka sampai detik ini tidak ada masalah sama sekali, dia juara di sekolah, dia pinter, dia mengerti tentang perceraian, dia dekat dengan ayahnya dan mamanya tidak ada masalah," jelasnya.