Laporan wartawan GridHot.ID, Dewi Lusmawati
GridHot.ID -Mantan pacar Luna Maya, Reino Barack akhirnya mengunggah sebuah postingan usai kabar pernikahannya dengan Syahrini menyeruak.
Akad pernikahan Syahrini dan Reino Barack digelar pada Rabu (27/2/2019) pagi di Masjid Camii, Tokyo, Jepang.
Dikutip GridHot.ID dari Kompas, seorang narasumber yang juga menyaksikan akad pernikahan menyebut bahwa Reino Barack berhasil membacakan ijab kabul dengan lancar saat meminang Syahrini.
Namun hingga kini, baik Syahrini maupun Reino Barack memilih tetap bungkam soal pernikahan mereka.
Hingga akhirnya pada Kamis (28/2/2019), Syahrini dan Reino Barack seakan kompak memberikan kode perihal kebenaran kabar pernikahan keduanya.
Keduanya mengunggah sejumlah postingan dengan menggunakan hastag #EnergyOfAkad.
Baca Juga : Sang Mantan Menikah, Luna Maya Umroh Menenangkan Hati
Postingan ini seolah menjawab pertanyaan publik selama ini.
Jika Syahrini mengunggah shalawat, kalimat takbir, dan basmalah, Reino Barack memilih untuk mengunggah doa yang sangat romantis.