Retno tak banyak bicara soal pertemuannya dengan suami, ia hanya bercerita singkat kalau Zul meminta maaf padanya karena terseret kasus narkoba.
Retno pun sepertinya memaafkan kesalahan suaminya itu dan memilih memberikan dukungan pada Zul.
Hal itu terlihat dari unggahan Instagram Story Retno di akun @retnoparadinah.
Retno mengungkapkan rasa kesalnya terhadap pihak-pihak yang dianggap menghakimi dan sok tahu dengan kasus suaminya.
Baca Juga : Perlu Tahu! 5 Bahaya Minum Sambil Berdiri dan Yang Terjadi Pada Tubuh Anda
Entah siapa yang dimaksud, istri Zul ini juga mendoakan orang-orang yang dianggap mengambil keuntungan dengan cara tidak wajar atas kasus narkoba pelantun 'Aishiteru' itu.
Ibu empat anak ini juga menyertakan Instagram sang suami dalam unggahan tersebut.
"Innallaha ma'ana @zulzivilia814."
Tidak hanya sampai di situ, Retno terlihat membela suaminya dengan menyebut Zul tidak bersalah, dan tidak seperti yang orang lain kira.
"Tenang kamu ga salah, biarkan mereka berteriak, sabar, tabah, Allah sayang sama kita pah," tulis Retno.
Baca Juga : Terungkap Rahasia Hidup Sehat Wanita Tertua di Dunia!