Suami Syahrini itu bahkan memiliki pelatih pribadi yang merupakan matan petinju profesional, Andre Talabessy.
Baca Juga : Siap Saingi Keluarga Halilintar, Syahrini Disebut Akan Punya 13 Anak dari Reino Barack
Sederet prestasi telah ditorehkan Andre di dunia tinju, antara lain, peringkat 1 Asia, Sabuk Emas RCTI, Sabuk TVRI, dan masih banyak lagi.
Bahkan Andre pernah bertanding 29 kali dengan rekor 23 kemenangan, 3 kali seri dan 3 kali kalah.
Kini setelah melepas masa lajangnya, Reino semakin rajin berlatih tinju dibawah asuhan Andre Talabessy.
Belakangan sebuah video yang merekam aksi Reino Barack melawan saudara Andre Talabessy diposting melalui akun Instagram pribadi Andre Talabessy.
Baca Juga : Bongkar Sifat Asli Luna Maya yang Disebut oleh Reino Barack Arogan, Satpam Komplek Beri Kesaksian
Dilansir Gridhot.ID dari akun Instagram @andre_talabessy terlihat aksi Reino sedang berlatih tinju melawan Galvin Talabessy.
Meskipun berprofesi sebagai pengusaha, pria keturunan Jepang ini menunjukkan aksinya bak seorang atlet profesional.