Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade Prasetyo
Gridhot.ID - Beberapa waktu lalu Timnas Indonesia U-22 berhasil mengharumkan nama bangsa di kancah internasional dengan menjuarai kompetisi Piala AFF 2019 di kamboja.
Kemenangan timnas ini pun mendatangkan kebanggaan tersendiri bagi masyarakat indonesia.
Kemenangan Timnas Indonesia pun juga berhasil menarik perhatian suami artis ternama Indonesia
Suami Maia Estianty, Irwan Mussry turut senang dengan perestasi anak - anak negeri ini.
Ia ikut berbagi euforia kemenangan Timnas dengan memberikan kado spesial untuk para punggawa Garuda Muda.
Dilasir Gridhot.ID dari Bolastylo Selasa (12/3/2019), Irwan memberikan hadiah kepada para atlet berupa jam mewah.
Baca Juga : Dul Jaelani Bicara Soal Irwan Mussry dan Mulan Jameela 'Tidak Ada Sama Sekali Rasa Benci Saya Pada Mereka'
Sebagai pengusaha jam mewah, ia mengajak 23 pemain TImnas bersama pelatih ke store Tissot di Plaza Senayan, Jakarta.
Momen pemberian hadiah ini tampak dalam sebuah unggahan foto dari akun Instagram Irwan Mussry.
Dalam unggahannya, pengusaha asli Indonesia ini sangat mengapresiasi prestasi yang ditorehkan Timnas U-22.
"Tak ada yang lebih membanggakan kami selain melihat atlet-atlet muda ini meraih pencapaian tinggi," tulis Irwan Mussry.
Baca Juga : Hampir 3 Bulan Menikah, Maia Estianty Bongkar Sifat Asli Irwan Mussry
"Untuk merayakan raihan timnas U-22 Indonesia di ajang Piala AFF U-22 2019 di Kamboja, Time International memberi hadiah jam tangan dari Tissot,"
"Selamat untuk seluruh tim, pelatih Indra Sjafri dan staf pendukung lainnya, berharap Anda mampu memberikan masa depan cerah," imbuhnya.
Masing - masing pemain Timnas beserta pelatih mendapatkan jam mewah bermerk Tissot dengan harga yang fantastis.
Para pemain Timnas ini mendapatkan hadiah berupa jam mewah tipe TISSOT T-TOUCH EXPERT SOLAR T091.420.47.057.00.
Melasir dari website resmi Tissot Watches, sebuah jam tangan tipe tersebut dibandrol dengan harga £750.00 atau setara Rp 14,2 juta.
Tak tidak hanya pemain, Irwan juga memberikan hadiah pada tim pelatih termasuk coach Indra Sjafri.
Bila ditotal, hadiah yang diberikan pada juara Piala AFF 2019 ini mencapai Rp 326,5 juta.
Baca Juga : Bertemu dengan Anak Sambungnya, Cara Irwan Mussry Sambut Dul Jaelani Jadi Sorotan
Tak hanya memberikan hadiah untuk punggawa Garuda Muda, ternyata Irwan juga pernah berbagi kebahagiaan untuk altet cabang olaharaga lain yang juga berhasil mengharumkan nama bangsa.
Dilansir Gridhot.ID dari Tribunwow.com (31/8/2019), Irwan juga memberikan hadiah pada atlet bulutangkis Indonesia Jonatan Christie dan kawan - kawan yang berhasil meraih medali di ajang Asian Games 2018.
Hal itu diketahui dalam unggahan akun Instagramnya, @irwanmussry, Jumat (31/8/2018).
Baca Juga : Baru Tiba di London, Maia Estianty Sudah Mengaku Rindu pada Irwan Mussry
Dalam keterangan fotonya, Irwan Mussry mengatakan bahwa dirinya memberikan hadiah berupa jam tangan mewah dengan merek TAG Heuer.
Irwan Mussry telah memberikan jam tangan mewah kepada atlet bulutangkis itu adalah tipe Carrera Heuer 01.
Dilansir dari website resmi TAG Heuver, jam tangan yang diberikan bertipe Carrera Heuver-01 ini untuk satu buahnya dibanderol dengan harga 5.500 Dolar Amerika atau setara dengan 81 juta Rupiah.
Bagi Irwan sebuah nominal yang luar biasa bukanlah hal yang sebanding dengan perjuangan para atlet Indonesia yang berhasil mengharumkan nama bangsa.(*)