Setelah menggelar akad nikah, keduanya menggelar resepsi pada 27 Juni 2012, di Balai Samudera, Jakarta Selatan.
Nuansa Timur Tengah lengkap dekorasi mewah membuat pernikahan tersebut terus dikenang dan diabadikan awak media.
Salah satu yang paling menarik yakni pesta kembang api termewah dengan pengisi acara dari kalangan artis kenamaan.
Acara tersebut bahkan memecahkan rekor MURI, iringan pengantin terpanjang di Indonesia.
Tamu juga datang dari berbagai kalangan, yang terdiri dari artis, pejabat, dan pesohor lainnya.
Menanggapi pernikahannya yang heboh di masyarakat, Nassar memaklumi hal tersebut.
Namun ia mengaku tulus mencintai istrinya, bukan karena harta yang dimiliki sang istri.
Baca Juga : Resmi Persunting Janda Kaya Raya Jennifer Jill, Ajun Perwira Tandatangani Perjanjian Pranikah
Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai seorang putra yang lahir pada tanggal 15 November 2013.
Namun biduk rumah tangga keduanya harus berakhir, setelah Musdalifah mendaftarkan gugatan cerainya ke Pengadilan Agama Kota Tangerang pada tanggal 24 Juli 2015.