Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade Prasetyo
Grdihot.ID - Ratyat Indonesia baru saja selesai mengikuti pesta demokrasi rakyat Pemilu 2019 pada 17 April 2019 lalu.
Meskipun sudah selesai, kisah-kisah yang masih bersangkut paut erat dengan suasana Pemilu 2019 masih cukup terasa sampai saat ini.
Di sela-sela berlangsungnya perhitungan suara yang dilakukan oleh pihak KPU dan Bawaslu, beberapa calon legislatif sudah menyatakan diri dengan yakin bahwa akan dipastikan lolos menjadi anggota Dewan.
Baca Juga : Minta Hitung Ulang Suara, Ahmad Dhani Surati KPU dan Bawaslu: Hitung dalam 7x24 Jam Insyallah Selesai
Sebuah kisah lolosnya calon legislatif yang berlatar belakang dari orang biasa pun mewarnai suasana Pemilu 2019.
Seperti yang diketahui, pada pemilu 2019 ini tidak hanya menjadi panggung bagi para politisi saja.
Melainkan banyak calon legislatif (caleg) dari berbagai kalangan yang turut mencalonkan diri sebagai wakil rakyat.
Salah satunya adalah Antonius Yoga P, pria berumur 41 tahun ini merupakan satu dari sekian calon anggota legislatif (caleg) yang dipastikan lolos menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Surakarta, Jawa Tengah periode 2019-2024.
Dilansir Gridhot.ID dari Kompas.com (3/5/2019), Anton maju sebagai caleg dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari daerah pemilihan (dapil) 5 Kecamatan Jebres, Solo, Jawa Tengah.
Berdasarkan hasil hitung cepat, Anton saat ini memperoleh sekitar 3.500 suara.