Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade
Gridhot.ID - Kreativitas seseorang memang tak ada habisnya.
Seorang yang kreatif akan mampu memanfaatkan momen yang ada menjadi sebuah karya.
Seperti yang belakangan ini viral melalui media sosial.
Baca Juga: Terpantau Lancar, Arus Mudik 2019 Jadi Bahan Candaan Netizen: Mudik Kok Gak Macet, Apa-apaan Ini
Sebuah karya fotografi kreatif dibagikan oleh sejumlah orang yang tak kehabisan ide dengan memanfaatkan momen hari raya Idul Fitri di Jakarta.
Sehari jelang hari raya Idul Fitri 2019 M/ 1440 H, Selasa (4/6/2019), jalanan Kota Jakarta tampak lengang.
Momen ini lantas menjadi momen berharga bagi sejumlah muda-mudi yang masih berada di Jakarta untuk menciptakan momen unik dari 'fenomena' yang jarang terjadi ini.
Baca Juga: Masih Muda, RA Pelaku Bom Bunuh Diri Pospam Tugu Kartasura Diketahui Benci Musik Campursari
Pasalnya, sebagai sebuah Ibu Kota Negara sekaligus pusat kegiatan perekonomian Indonesia, Jakarta dikenal sebagai 'kota yang tidak pernah tidur'.
Jakarta akan selalu ramai sejak pagi, hingga pagi di keesokan harinya.
Sebagai pusat perekonomian, Jakarta juga menjadi ladang emas bagi banyak orang untuk mencoba peruntungan mereka.
Bisa dibilang, semua orang dari seluruh daerah di Indonesia ada di Jakarta.
Karenanya, saat Ramadan tiba, para perantau pun akan mudik, kembali ke kampung masing-masing dan sukses membuat Jakarta bagai kota tak berpenghuni.
Lalu, bagaimana sih foto-foto unik yang memperlihatkan sepinya Kota Jakarta?
Berdasarkan penelusuran TribunWow.com dari tagar #JakartaSepi2019, berikut ini sejumlah foto-fotonya:
1. Siap camping di tengah jalan Jakarta!
2. Serunya bercengkrama bersama kawan, cuma modal tikar gengs!
3. Kamar mandi sebelah mana ya?
4. Ngantuk banget sampai tidur di tengah jalan gitu?
5. Nulis skripsi kok di tengah jalan sih?
Baca Juga: Terletak di Atas 503 Mdpl, Bukit Tidar Magelang Jadi Saksi Bisu Kisah Cinta SBY dan Ani Yudhoyono
Wah seru ya!
Kesempatan langka buat kalian yang di Jakarta, nih.
Yuk hunting foto juga!(*)