Gerah dituding miring, TNI akhirnya bocorkan rekaman video kegiatan mereka di Nduga.
Jauh dari tudingan KKB Papua, TNI nyatanya nampak tengah memberdayakan anak-anak untuk berlatih hidup bersih.
Hal ini seperti dikutip GridHot.ID dari akun resmi Instagram Kodam XVII Cendrawasih yang mengunggah sebuah video pada 29 Juni 2019.
"Menanggapi berita HOAX yg mengatakan bahwa TNI di Nduga Papua telah melakukan teror dan kekerasan terhadap warga bahkan pemerkosaan yang sengaja disebarkan oleh oknum yg tidak bertanggung jawab, maka Admin merasa perlu untuk mengklarifikasi berita tersebut.
Baca Juga: Amankan Bandara Nduga, 1 Anggota Brimob Gugur Usai Terlibat Kontak Tembak dengan KKB Papua
Nih admin kasih tahu kegiatan TNI bersama masyarakat selama berada di Nduga
So... Doakan kami agar dapat segera menangkap pelaku HOAX tersebut dan pelaku kejahatan serta pengganggu keamanan yang selama ini terjadi di Kabupaten Nduga, Papua ya," tulis akun @kodam17 seperti dikutip GridHot.ID.
Dalam video tersebut nampak anggota TNI tengah mengajarkan pola hidup sehat pada anak-anak dengan melatih cara bercuci tangan yang benar.
Tak hanya itu, sejumlah potret keakraban anggota TNI dengan warga lokal yang terdiri dari anak-anak dan wanita dewasa juga nampak dalam video tersebut.
Hal ini berbanding terbalik dengan tudingan KKB Papua yang menyebut TNI melakukan teror dan pemerkosaan.(*)