Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade
Gridhot.ID -Thoriq Rizki Maulidan, siswa SMP yang juga merupakan pendaki gunung piramid dinyatakan hilangpada tanggal 23 Juni 2019.
Berita hilangnya Thoriq awalnya dikabarkan melalui akun Instagram @Venusi_ass.
Baca Juga: Viral Seorang Pria Jadi Penumpang Tunggal Pesawat Citilink, Ini Penjelasan dari Pihak Maskapai
"Telah tejadi musibah pendaki hilang, 4 orang siswa SMP melakukan pendakian menuju puncak Piramid pada sekitar pukul 05.00 WIB."
"Setelah turun dari puncak tersebut satu orang anggota tidak kunjung turun ke bawah, kemudian rekan-rekan korban melaporkan kejadian tersebut.
"Pendaki dilaporkan hilang/terjatuh ke dalam jurang gunung Piramid. Warga pada malam hari melakukan pencarian hingga pagi hari namun hasil masih nihil."
Demikianlah awal pemberitaan hilangnya Thoriq, pendaki yang mencoba menaklukkan gunung Piramid.
Dikutip dari Surya, Tim Pencarian Penempuh Rimda dan Pendaki Gunung langsung melakukan pencarian setelah mendapat laporan hilangnya Thoriq.
Dikutip dari Pers Rilis yang dikeluarkan oleh Humas Wanadri, pihaknya mengungkapkan kalau Thoriq ditemukan pada 5 Juli 2019.