Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade
Gridhot.ID - Kecelakaan lalu lintas masih sering terjadi karena kekalaian seorang pengendara.
Selain kelalaian pengendara, faktor lain seperti faktor keamanan dalam berkendara juga harus diperhatikan.
Hal ini menyangkut keselamatan si pengendara.
Belakangan ini terjadi sebuah kecelakaan yang menimpa korban seorang anggota kepolisian.
Melansir dari Kompas.com, peristiwa kecelakaan lalu lintas yang merenggut nyawa seorang anggota kepolisian bernama Brigadir Sahri di Cilandak, Jakarta Selatan, pada Sabtu (10/8/2019) kemarin menyebabkan permasalahan baru.
Brigadir Sahri tewas setelah menabrak truk pengangkut hewan kurban yang berhenti pada Sabtu (10/8/2019) dini hari.
Menurut polisi, sang sopir berhenti ketika hendak menurunkan hewan qurban.
Sang sopir kemudian ditetapkan tersangka lantaran tidak memasang segitiga pengaman.