Laporan Wartawan Gridhot.ID, Angriawan Cahyo Pawenang
Gridhot.ID - Menyukai atau bahkan mencintai seseorang tentu dialami siapapun.
Melihat pujaan hati membuat kita ingin bersama selamanya dengan ikatan pernikahan dengannya.
Lalu bagaimana jika ternyata ada dua wanita yang mencintai satu pria?
Apakah akan menyakiti salah satu pihak jika menikahi salah satunya?
Pria ini punya cara sendiri mengatasi hal tersebut.
Mengaku tak ingin ada yang terluka karena melihat ada dua orang yang menyukainya, pria ini dengan mantap nikahi keduanya.
Tak hanya sekadar nikahi keduanya, sang pria bahkan menikahi keduanya bebarengan sekaligus dalam satu akad.
Kejadian viral di sosial media melalui unggahan di Instagram.
Dikutip Gridhot dari unggahan akun @makassar_iinfo, kejadian ini terjadi di Kalimantan Barat.
Dalam unggahan tersebut terdapat foto dan video pernikahan sang pria dengan dua wanita.
Dalam unggahan itu pula terdapat narasi tentang sang pria yang tak ingin melihat salah seorang (wanita) terluka.
Pria: "Saya tidak sampai hati melihat ada yang terluka. Makanya saya putuskan untuk menikah sekaligus,"
Pernikahan tersebut terjadi tepatnya di Dusun Pangkalan Padang RT 06 RW 02, Desa Airtarap, Kecamatan Kendawang, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat.
Terlihat dalam foto tersebut pernikahan dilakukan dengan sangat sederhana.
Sang pria yang mengenakan peci dan baju koko sedangkan dua wanita yag dinikahinya kompak mengenakan kerudung merah dan baju hitam.
Pria tersebut memutuskan untuk menikahi keduanya sekaligus karena tak tega melihat salah satu kekasihnya nanti terluka.
Pernikahan tersebut benar-benar sederhana karena salah satu mas kawin yang di sediakan oleh sang pria hanya Rp 10 ribu rupiah.
Hal tersebut terungkap ketika ijab kabul.
Namun prosesi tersebut sempat harus diulang karena sang pria salah menyebutkan mas kawinnya.
"Saya terima nikahnya Nurlaeli binti Khaltan dengan maharnya Rp 10 dibayar tunai," ucap mempelai pria.
Kesalahan tersebut kemudian membuat para saksi menyoraki sang pria.
Baca Juga: Lekagak Telenggen Tuding Militer Indonesia Pakai Bom dari Luar Negeri untuk Menumpas KKB Papua
Ijab kabul akhirnya diulangi untuk keabsahan pernikahan tersebut.
"Saya terima nikahnya Nurlaeli binti Khaltan dengan maharnya Rp 10 ribu dibayar tunai," ucap mempelai pria yang kedua kalinya.
Para saksi kemudian bersorak sorai melihat pernikahan itu.
Sang pria memberikan mahar Rp 10 ribu kepada istrinya yang berada di sisi kanannya.
Setelah ijab kabul selesai, kedua mempelai wanita langsung mencium tangan sang pria, yang disambut tepuk tangan dan sorak sorai dari para tamu.
Hingga berita ini tayang, unggahan kejadian pernikahan tersebut telah viral dan disukai sebanyak lebih dari 35 ribu kali.
(*)