Kemudian, Gedung Pasar Apung Negeri Pelau, Kabupaten Maluku Tengah mengalami rusak berat.
Menurut Agus, nilai ini menunjukkan guncangan kuat dan kemungkinan membuat kerusakan untuk bangunan yang tidak tahan gempa.
Gempa bumi di Ambon juga menewaskan sedikitnya 20 orang dan melukai ratusan lainnya.
Tidak hanya itu saja, setidaknya 2.000 orang mengungsi akibat gempa Ambon tersebut.
Plt Kapusdatinmas BNPB Agus Wibowo mengatakan data korban tersebut merupakan perkembangan kondisi terkini hingga pukul 18.00 WIB.
"Total korban meninggal dunia akibat gempa sebanyak 20 orang," ujarnya melalui rilis yang diterima Kompas.com, Kamis (26/9/2019).
(*)