Kerajaan gaib tersebut dikatakan memiliki peradaban yang sudah sangat maju.
Namun tak boleh ada orang luar yang mengambil satupun barang yang ada di kerajaan gaib tersebut.
Jemmy Langelo yang merupakan salah satu warga Palu mengatakan dirinya pernah menyambangi Wentira.
Disebutkan ada sembilan penjaga di kerajaan gaib tersebut.
“Saya pernah naik sampai di atas ada tempat sesajen gitu pernah naik. Memang sampai di atas itu aura mistiknya terasa sekali.”
“Tidak boleh ngomong sembarangan kalau masuk di lokasi Wentira karena ada beberapa kejadian memang orang tidak pulang.”
“Di Wentira itu ada sepuluh atau sembilan panglima, mereka punya bala tentara berdasarkan cerita mitos masyarakat,” ungkap Jemmy Langelo kepada Tim Silet.
Dikutip Gridhot dari Grid.ID, Gus Sholeh Pati yang merupakan pakar di bidang tersebut seakan mengonfirmasi tentang keberadaan kerajaan tersebut.