Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade
Gridhot.ID – Gejala depresi pada seseorang memang harus segera diobati dan dicegah.
Pasalnya apabila seseorang sudah terserang depresi, memiliki potensi besar untuk mengakhiri hidupnya.
Di Indonesia sudah banyak kasus bunuh diri yang didasari dengan latar belakang depresi.
Baru-baru ini dikabarkan seorang pelajar di Kota Kupang tewas mengakhiri hidupnya dan ditemukan di rumahnya sendiri.
YSS (14), pelajar kelas VIII salah satu SMP di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), tewas gantung diri
Pelajar ini ternyata pernah menerima hadiah sepeda dari Presiden Joko Widodo.
"Benar, dia terima hadiah sepeda dari Presiden Jokowi, pada Januari 2018 lalu," ungkap Yosina Naionis (47), tante YSS, kepada sejumlah wartawan, di kediamannya, Selasa (15/10/2019).
Menurut Yosina, YSS terima hadiah dari Jokowi, saat kegiatan penyerahan Kartu Indonesia Pintar yang diserahkan langsung Presiden Joko Widodo di SMK Negeri 3 Kota Kupang, Senin (8/1/2018) lalu.