Meski kabar tersebut terus beredar, Fadli tetap mengatakan kalau jabatan menteri merupakan hak presiden terpilih yaitu Jokowi.
"Saya kira kalau soal kementerian itu kan urusan presiden, jadi saya kira menteri itu kan pembantunya presiden, jadi kita serahkan kepada presiden Jokowi untuk bentuk kabinet," tambah Fadli.
Meski begitu Presiden Jokowi sendiri belum mengumumkan susunan kabinetnya.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, Jokowi mengatakan kalau susunan kabinetnya sudah rampung dan siap.
"(Kabinet) sudah rampung, selesai. Nanti besok pagi saya kenalkan," kata Jokowi kepada wartawan di Istana Merdeka, Minggu (20/10/2019).
Dirinya kemudian menambahkan kalau pengumuman kabinet nantinya akan dilakukan pada Senin pagi.
Pengumuman kabinet tersebut dilaksanakan pagi hari karena Ma'ruf Amin harus berangkat ke Jepang di malam harinya.
Kiai Ma'ruf rencananya akan menghadiri penobatan Kaisar Jepang. Ia ingin Ma'ruf selaku wakil presiden ikut dalam pengumuman pengumuman kabinet itu.
(*)