Gridhot.ID - Masih ingat kasus personil polisi lalu lintas yang berseteru dengan sopir ambulans yang sedang bawa pasien hingga viral di sosial media?
Kasus perseteruan tersebut kini berakhir di Mapolres Tebittinggi.
Beberapa saat setelah kejadian, keduanya dipertemukan untuk segera menyelesaikan masalah tersebut.
Pertemuan itu diselesaikan secara kekeluargaan.
Personel polisi lalu lintas, Brigadir Urat M Pasaribu dengan sopir ambulans RS Pamela Zulpan sepakat untuk berdamai, Sabtu (2/11/2019).
Diketahui, beredar video polisi yang memberhentikan ambulans dan mereka sempat bersitegang di jalanan.
Baca Juga: Benarkah Minum Kopi Secara Teratur Bisa Membuat Usus Sehat, Ini Penjelasannya
Dalam sebuah video berdurasi 23 detik, terekam Brigadir Urat M Pasaribu adu mulut dengan sopir ambulans.
Video tersebut lantas viral di media sosial.
Terbaru, dilansir dari Instagram @medantau.id, sopir ambulans (kaus oranye) dan Brigadir Urat M Pasaribu telah berdamai.
Source | : | Tribun Jakarta |
Penulis | : | None |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar